Bupati Sis Harap MTQ XXIX Jaring Qori-Qoriah Terbaik Bagi Kalbar

Bupati Sis Harap MTQ XXIX Jaring Qori-Qoriah Terbaik Bagi Kalbar

KalbarOnline, Sintang – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXIX Kalbar tahun 2021 di Kabupaten Sintang.

Hal itu disampaikan Bupati Sis usai menghadiri pembukaan MTQ bersama Wakil Bupati Wahyudi Hidayat dan Sekda Mohd Zaini.

Bupati berharap, MTQ XXIX Kalbar dapat menghasilkan qori-qoriah terbaik.

“Semoga melalui MTQ ini dapat menjaring Qori dan Qoriah serta Hafiz dan Hafizah terbaik bagi Provinsi Kalbar,” harap Bupati.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu, saya ucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya MTQ XXIX Kalbar di Kabupaten Sintang,” ucap Bupati.

MTQ XXIX Kalbar resmi dibuka oleh Gubernur Kalbar Sutarmidji yang dipusatkan di Stadion Baning Sintang, Sabtu malam, 11 Desember 2021.

Adapun MTQ XXIX Kalbar ini mengusung tema ‘Aktualisasi nilai-nilai universal Alquran dalam bingkai kehidupan yang religius, rukun, dan damai’.

Turut hadir bersama Bupati dan Wabup yakni Ketua DPRD Kapuas Hulu Kuswandi, Ketua Tim Penggerak PKK Kapuas Hulu Ny. Angeline Fremalco, Ketua GOW Kapuas Hulu Ny. Via Octaria dan Pengurus LPTQ Kabupaten Kapuas Hulu.

Turut hadir pula Bupati dan Wali Kota se-Kalbar dan para tamu undangan lainnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

10 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

13 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

14 hours ago

Seorang Pemuda di Kubu Raya Nekat Curi Troli Basarnas untuk Modal Judi Slot

KalbarOnline – Seorang pemuda di Kubu Raya berinisial ED (29) diamankan polisi terkait kasus pencurian.…

14 hours ago

Bappeda Pontianak Ajak Stakeholders Identifikasi Potensi Risiko Pembangunan SPALD-T

KalbarOnline.com – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Pontianak menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk…

15 hours ago

Ani Sofian Instruksikan Dishub Pontianak Tertibkan Truk Kontainer Tanpa Twist Lock

KalbarOnline.com – Insiden jatuhnya boks kontainer di jalan raya sudah beberapa kali terjadi di Pontianak.…

15 hours ago