Categories: Kapuas Hulu

Bupati Sis Serahkan DIPA dan TKDD 2022

Bupati Sis Serahkan DIPA dan TKDD 2022

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menyerahkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran, Daftar Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) tahun anggaran 2022 kepada instansi vertikal lingkup Kabupaten Kapuas Hulu. Senin pagi di Aula Kantor DPRD (7/12/2021)

Dalam sambutannya, Bupati Sis menyampaikan bahwa pada tanggal 2 Desember 2021 bertempat di balai petitih Kantor Gubernur Kalimantan Barat telah dilakukan penyerahan DIPA dan TKDD tahun anggaran 2022 oleh Gubernur Kalimantan Barat.

“Yang mendapatkan DIPA dan TKDD yaitu pimpinan vertikal, Bupati/Wali Kota lingkup Provinsi Kalimantan Barat,” terang Bupati Sis.

Bupati Sis mengapresiasi pemerintah pusat dalam hal ini kementerian keuangan yang telah lebih awal melakukan penyerahan DIPA dan TKDD untuk tahun anggaran 2022 sehingga pemerintah daerah dapat lebih cepat melakukan proses penganggaran.

“Jumlah TKDD Kabupaten Kapuas Hulu tahun 2022 sebesar Rp1.447.124.514.000 semuanya itu telah dialokasikan ke dalam program dan kegiatan di semua perangkat daerah,” ungkap Fransiskus Diaan

Bupati Sis menyampaikan arah kebijakan dana TKDD tahun 2022 digunakan untuk melanjutkan kebijakan pengelolaan DBH yang diprioritaskan pada bidang kesehatan untuk mendukung JKN, Pelayanan Kesehatan dan pemulihan Ekonomi

“Selain itu ada juga DAU untuk pemerataan kemampuan keuangan antar daerah, DAK untuk refocusing dalam upaya pemenuhan kesengajaan pelayanan dasar pendidikan, kesehatan dan air minum sedangkan untuk Dana Desa digunakan untuk meningkatkan perekonomian desa dan penggunaannya difokuskan untuk mendukung pemulihan ekonomi desa,” terang Fransiskus Diaan

Pada kesempatan itu juga Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu menerima penghargaan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) serta penghargaan untuk pengelolaan Dana Alokasi Khusus tahun 2020.

“Terima Kasih kepada semua pihak telah bahu membahu dalam pengelolaan dana alokasi khusus serta pertanggungjawaban APBD, hal tersebut bertujuan untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik,” katanya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lampu Runway Bandara Supadio Sempat Padam, Penerbangan Sejumlah Maskapai Kini Kembali Normal

KalbarOnline, Pontianak - Bandara Supadio telah kembali beroperasi usai sejumlah penerbangan baik itu kedatangan maupun…

26 mins ago

Tali Layang Lukai Wajah Pengendara Motor Saat Melintas di Duplikasi Jembatan Kapuas I

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pengendara motor menjadi korban tali layang saat melintas di Duplikasi Jembatan…

28 mins ago

Di Kabupaten Bandung, Menteri AHY “Ngariung” Bagikan Sertifikat ke Warga

KalbarOnline, Bandung - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono…

50 mins ago

Kata Rita Soal Temuan BPK

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalimantan Barat (Kalbar), Rita Hastarita menjelaskan…

56 mins ago

Lapangan Keboen Sajoek PSP Akan Direnovasi Bulan Juli

KalbarOnline, Pontianak – Kabar baik untuk pecinta sepakbola Kota Pontianak. Lapangan bola bersejarah, Keboen Sajoek…

1 hour ago

Pemprov Kalbar Siapkan 30 Ekor Sapi Kurban Idul Adha 1445 H

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Barat (Kalbar) telah menyiapkan sekitar 30 ekor sapi…

1 hour ago