Categories: Melawi

Polres Melawi Gelar Razia Petasan Jelang Nataru

Polres Melawi Gelar Razia Petasan Jelang Nataru

KalbarOnline, Melawi – Personel Polsek Kota Baru, Polres Melawi, menggelar kegiatan Operasi Pekat II Kapuas-2021 dengan melaksanakan penertiban pedagang petasan tanpa izin, Sabtu (4/12/2021).

Adapun sasaran kegiatan meliputi sejumlah pedagang di desa wilayah Kecamatan Tanah Pinoh yakni Desa Batu Begigi, Desa Loka Jaya, Desa Tanjung Gunung dan Desa Suka Maju.

Razia ini juga dalam rangka cipta kondisi menjelang Nataru (Natal 2021 dan malam tahun baru 2022), di mana diharapkan tidak ada pesta kembang api/petasan.

Dari kegiatan operasi ini 1 orang penjual petasan yang dilarang diperjualbelikan secara bebas, karena dampak yang ditimbulkannya bisa membahayakan keselamatan dan keamanan masyarakat.

Kapolsek Kota Baru Ipda Aditya Jaya Laksana Maulana menyampaikan kegiatan menyasar bagi pedagang petasan yang dilarang diperjualbelikan kepada masyarakat secara bebas.

Kapolsek mengatakan, pada giat operasi tersebut, pihaknya mengamankan petasan sebanyak 12 ikat ke Mapolsek Kota Baru dan memberikan pembinaan kepada para penjual petasan, agar mengetahui petasan yang dilarang diperjualbelikan secara bebas di masyarakat.

“Petasan ini sudah diatur dalam Perkap nomor 2 tahun 2008, jadi dalam peredaran sudah ditentukan mana yang boleh dan mana yang dilarang. Ini semata-mata untuk keamanan dan keselamatan masyarakat, agar kejadian yang tidak kita inginkan karena petasan dapat kita hindari,” jelasnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Dukung Perubahan Status Supadio, Harisson Ungkap Beberapa Alasan

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memastikan mendukung kebijakan Kementerian Perhubungan…

8 hours ago

Oknum Pegawai Bea Cukai Ketapang Selundupkan Ratusan Satwa Dilindungi

KalbarOnline, Ketapang - Oknum pegawai Bea Cukai Ketapang, Kalimantan Barat berinisial KW (46 tahun) menjadi…

11 hours ago

Hari Buruh, Kapolri Komitmen Lindungi dan Kawal Hak Buruh

KalbarOnline, Jakarta - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pengamanan peringatan aksi Hari Buruh…

11 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Buka Bimbingan Manasik Haji Tahun 2024 di Masjid Al-Ikhlas

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka Acara Bimbingan Manasik Haji…

11 hours ago

Akhiri Masa Tugas, Pj Wali Kota Ani Sofian Ajak ASN Teladani Jejak Mulyadi

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian mengajak ASN di lingkup Pemerintah Kota…

13 hours ago

Status Kepemilikan Gedung Perbasi Resmi Kembali ke Pemkot Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Kejelasan status pengelolaan Gedung Persatuan Basket Indonesia (Perbasi) Kota Pontianak di Jalan…

13 hours ago