Categories: Kubu Raya

Bupati Muda Ajak Anggota Korpri Terus Inovasi Dalam Pelayanan Publik

Bupati Muda Ajak Anggota Korpri Terus Inovasi Dalam Pelayanan Publik

KalbarOnline, Kubu Raya – Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan mengajak anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) untuk terus bergerak mencari terobosan dan inovasi terutama di bidang pelayanan publik. Tugas birokrasi, kata Muda, adalah memastikan rakyat terlayani.

“Program-program pembangunan betul-betul ter-delivered, dirasakan manfaatnya oleh rakyat. Sekadar melayani saja sudah tidak cukup. Pelayanan yang diberikan harus baik dan diimbangi dengan kemudahan serta kecepatan,” tutur Muda Mahendrawan saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-50 Korpri di Halaman Kantor Bupati Kubu Raya, Senin (29/11/2021).

Muda mengatakan dalam memberikan pelayanan pada masyarakat, diperlukan cara-cara baru. Menurut dia, kreativitas dan inovasi adalah kunci. Cara-cara lama yang monoton dan tidak kompetitif tidak bisa diteruskan lagi.

“Dengan semangat ‘kepung bakul’ birokrasi harus berubah. Kita harus membangun nilai-nilai baru dalam bekerja, adaptif dengan perubahan, lebih cepat, dan lebih baik dalam memberikan pelayanan pada masyarakat Kubu Raya,” ujarnya mengingatkan. Pada kesempatan itu Bupati Muda Mahendrawan juga mengucapkan selamat HUT Korpri yang ke-50.

“Teruskan pengabdian dan berikan karya terbaik bagi masyarakat, bangsa, dan negara,” pesannya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

49 mins ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

3 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

3 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

3 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

3 hours ago