Categories: Melawi

Tiga Pencuri Motor di Melawi Dibekuk Polisi

Tiga Pencuri Motor di Melawi Dibekuk Polisi

KalbarOnline, Melawi – Tiga pelaku pencurian sepeda motor, diringkus aparat Satreksrim Polres Melawi.

Mereka diringkus saat melakukan aksinya di kawasan simpang Lokalisasi Simpati Desa Tanjung Tengang, Kecamatan Nanga Pinoh, Melawi, Senin (22/11/2021).

Kasat Reskrim Polres Melawi, AKP I Ketut Agus Pasek Sudina, membeberkan, ketiga pelaku diringkus saat sedang mendorong motor RX King yang dicuri milik Tomy warga Nanga Pinoh.

Ketiga pelaku, berinisial TIN (22) Laki-laki, warga Jalan Repormasi RT/RW 004/005 Desa Manggala, Kecamatan Pinoh Selatan Melawi. IN (26) laki-laki, alamat di Desa Nanga Masau, Kecamatan Kayan Hulu, Sintang. Kemudian CAP (21), laki-laki, alamat Dusun Nusa Onap RT/RW 004/003 Desa Nanga Kompi, Kecamatan Sayan, Melawi.

Kasat Reskrim mengungkapkan penangkapan bermula dari laporan warga Nanga Pinoh bernama Romy, yang kehilangan motor.

“Ketiga pelaku ditangkap saat melakukan aksinya, pelaku ditangkap saat sedang mendorong motor yang dicurinya saat berada di simpang lokalisasi Simpati,” kata Kasat Reskrim, Selasa (23/11/2021).

Lebih lanjut dikatakan, dari hasil introgasi ketiga pelaku membenarkan atas perbuatannya yang telah mencuri satu unit sepeda motor tersebut.

“Kini ketiga pelaku beserta barang bukti dibawa ke Polres Melawi guna pemeriksaan lebih lanjut, ujarnya.

Pelaku akan disangkakan Pasal 363 ayat (1) ke-4 KUHP Jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP dugaan tindak pidana pencurian dengan pemberatan.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

5 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

6 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

6 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

6 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

1 day ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago