Categories: Ketapang

Sekda Pimpin Persiapan Rapat Kerja Dengan Banggar DPRD Ketapang

Sekda Pimpin Persiapan Rapat Kerja Dengan Banggar DPRD Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Sekda Ketapang Alexander Wilyo memimpin persiapan rapat kerja dengan Badan Anggaran DPRD Kabupaten Ketapang, bertempat di Ruang Rapat Bappeda Ketapang, Senin (22/11/2021).

Dalam paparannya, Sekda menyampaikan bahwa untuk APBD tahun 2022, Pemkab Ketapang akan mengedepankan belanja prioritas, seperti gajian pegawai dan tenaga kontrak, BPJS, dan iuran Taspen.

Selain itu, dikatakan dia, sesuai dengan ketentuan Pemerintah yang tertuang dalam peraturan perundang-undangan, Pemkab juga akan mengalokasikan minimal sebesar 20 persen dari APBD untuk urusan pendidikan, bidang kesehatan 10 persen, serta alokasi dana desa minimal sebesar 10 persen dari dana perimbangan dan untuk belanja modal (infrastruktur) ditargetkan bisa mencapai minimal 25 persen.

Turut hadir dalam rapat tersebut Asisten Sekda bidang perekonomian dan pembangunan, Kepala Bappeda, Kepala BPKAD, Dinas Kesehatan Ketapang, Dinas Pemuda dan Olahraga, Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan, Dinas Koperasi, UKM dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan.

Dinas Pendidikan Ketapang, Dinas Perhubungan Ketapang, Dinas PUTR Ketapang, Distanakbun Ketapang, Dinas Perkim LH Ketapang, Dinas Sosial, P3A dan KB Ketapang, Disnakertrans Ketapang, Sekretariat Daerah Ketapang dan tamu undangan lainnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Bejat! Delapan Pria di Suhaid Setubuhi Gadis 15 Tahun Secara Bergiliran

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Delapan pria di Kecamatan Suhaid, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat melakukan…

1 hour ago

Dekranasda Kapuas Hulu Juara Harapan 2 Parade Mobil Hias Tingkat Nasional

KalbarOnline, Solo - Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan bersama Ketua Dekranasda Kapuas Hulu, Angeline Fremalco…

3 hours ago

Mobil Hias Replika Tanjak Motif Corak Insang Pikat Warga Solo

KalbarOnline, Solo – Iringan mobil hias menampilkan replika Tanjak bermotif Corak Insang khas Melayu Pontianak…

3 hours ago

Sebelum atau Sesudah Makan? Begini Aturan Minum Obat Maag yang Benar

KalbarOnline, Pontianak – Salah satu petugas medis di RSUD Sultan Syarif Mohamad Alkadrie (SSMA) Kota…

3 hours ago

Kalbar Tampilkan Live Musik Sape di Parade Mobil Hias Kriya Kota Solo

KalbarOnline, Solo - Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) menjadi salah satu peserta yang cukup banyak menyita…

3 hours ago

Danau Empangau: Permata Tersembunyi di Bunut Hilir

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Danau Empangau, yang terletak di Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu,…

13 hours ago