Categories: Ketapang

Kirim Bantuan Sembako: Anggota Polsek Laur Terjun langsung ke Lokasi Banjir

Kirim Bantuan Sembako: Anggota Polsek Laur Terjun langsung ke Lokasi Banjir

KalbarOnline, Ketapang – Polres Ketapang melalui Polsek Sungai Laur terus memberikan bantuan bagi korban banjir di dua desa yaitu Desa Teluk Bayur dan Desa Sempurna, Kecamatan Sungai Laur, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat.

Anggota Polsek Sungai Laur bersama Anggota Koramil Laur menyalurkan sedikitnya 160 paket sembako yang dibagikan kepada korban banjir luapan Sungai Laur tersebut. Tercatat ada sekitar 450 Kepala Keluarga yang terdampak banjir di dua desa tersebut.

“Sekarang ini kita sudah salurkan 160 paket sembako untuk warga masyarakat di dua desa yaitu Desa Teluk Bayur dan Desa Sempurna,” kata Kapolsek Sungai Laur IPDA Hendra Gunawan dalam keterangannya melalui WhatsApp, Minggu, 7 November 2021.

Hendra mengatakan, bantuan sembako akan terus disiapkan mengingat masih banyak warga masyarakat terdampak banjir yang belum mendapatkan bantuan.

“Akan terus kami upayakan untuk menyiapkan bantuan sembako mengingat masih banyak warga terdampak banjir yang belum menerima bantuan,” kata Hendra.

Ia menekankan, dikerahkannya personel TNI-Polri untuk membantu warga merupakan wujud implementasi bahwa negara hadir di saat warganya membutuhkan bantuan.

“Personel TNI-Polri merupakan cerminan dari hadirnya Negara dalam membantu para warga yang menjadi korban banjir,” katanya.

Dengan menggunakan sarana perahu kayu, ia bersama personil Polsek Sungai Laur dan Koramil Sungai Laur, terus menyusuri pemukiman warga yang tergenang air dengan tinggi rata-rata sekitar 1,5 meter untuk membagikan paket sembako langsung ke rumah warga.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

9 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

9 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

9 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

11 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

15 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

15 hours ago