Categories: Ketapang

Wabup Farhan Harap Kontribusi HWK untuk Pembangunan Ketapang

Wabup Farhan Harap Kontribusi HWK untuk Pembangunan Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Ketapang Farhan berharap agar Dewan Pengurus Daerah (DPD) Himpunan Wanita Karya (HWK) Ketapang dapat berkontribusi untuk membangun Kabupaten Ketapang.

Hal iti dikatakan Farhan saat menghadiri pelantikan pengurus DPD HWK Kabupaten Ketapang periode 2021-2026, bertempat di salah satu Hotel di Ketapang, Minggu, 7 November 2021.

“Saya berharap DPD Himpunan Wanita Karya (HWK) Ketapang bisa berkontribusi untuk pembangunan Kabupaten Ketapang yang kita cintai ini dalam mewujudkan visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Ketapang,” ucapnya.

Pengurus HWK Ketapang yang dikukuhkan antara lain, Utin Syusmarita sebagai Ketua, dan Mia Gayatri sebagai Sekretaris DPD HWK Ketapang untuk periode 2021-2026.

Pengukuhkan pengurus DPD HWK Ketapang periode 2021-2026 dilakukan oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah Himpunan Wanita Karya (DPD HWK) Provinsi Kalimantan Barat, Suma Jenny Heryanti.

Wabup Farhan menyebut kalau sejumlah program HKW sejalan dengan program-program Pemda Ketapang, seperti Ketapang cerdas, sehat, nyaman maupun Ketapang sejahtera.

“Tinggal bagaimana memadukannya saja, namun untuk dapat bersinergi, HWK Ketapang harus mempunyai program strategis yang realistis,” papar wabup.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua DPRD Ketapang Febriadi, para Anggota DPD HWK Kabupaten Ketapang, serta tamu undangan lainnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

4 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

4 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

4 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

4 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

8 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

12 hours ago