Categories: Ketapang

Tiga Kecamatan di Ketapang Terendam Banjir, Akses Transporasi Jalur Siduk-Nanga Tayap Terputus

Tiga Kecamatan di Ketapang Terendam Banjir, Akses Transporasi Jalur Siduk-Nanga Tayap Terputus

KalbarOnline, Ketapang – Tiga Kecamatan di Kabupaten Ketapang terendam banjir sejak Minggu, 31 Oktober 2021 malam. Banjir yang merendam Kecamatan Sandai, Nanga Tayap dan Muara Pawan tersebut terjadi akibat hujan deras yang terus terjadi di wilayah Ketapang sepekan terakhir.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Ketapang Yunifar Purwantoro mengatakan kalau banjir yang terjadi di wilayah itu mengakibatkan akses tranportasi di jalan ruas nasional Siduk-Nanga Tayap ikut tergenang air.

“Dapat kami infokan kepada kawan-kawan semua, bagi yang ingin melalui Jalan Siduk, yang mau ke Tayap atau ke Pontianak, untuk sementara waktu mengurungkan niatnya, agar beralih ke jalan alternatif jalan Pelang,” katanya kepada wartawan, Senin (1/11/2021).

Ia juga mengatakan kalau ketinggian air di lokasi tersebut bahkan hampir mencapai pinggang orang dewasa, akibatnya kendaraan bermotor tidak dapat melintasi jalan tersebut.

“Di Payak 600 ketinggian air sudah hampir mencapai pinggang orang dewasa, roda empat, roda enam pun tidak bisa (lewat), daerah situ pasang juga sudah mulai tinggi,” ungkapnya.

Ia menambahkan, saat ini pihaknya masih belum menerima laporan adanya masyarakat yang mengungsi. Namun demikian,  BPBD Ketapang terus melakukan pemantauan dan kesiapan siagaan. Sejumlah petugas dari BPBD Ketapang juga sudah berada di lokasi guna melakukan pendataan.

“Diperkirakan hingga awal tahun depan curah hujan masih  tinggi untuk di Kabupaten Ketapang, Warga diminta tetap waspada,” pungkasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

22 mins ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

4 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

5 hours ago

PLN Gelar Apel Siaga Kelistrikan, Pastikan Keandalan Pelayanan KTT WWF 2024 di Bali

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) siap menghadirkan listrik yang andal untuk mendukung penyelenggaraan Konferensi Tingkat…

7 hours ago

Sutarmidji dan Ria Norsan Sepakat Kembali Berpasangan di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan sepakat…

13 hours ago

Sutarmidji dan Ria Norsan Ngopi Pagi di Aming Kenakan Kaos “Bersama Lanjutkan”

KalbarOnline.com - Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat periode 2018-2023, Sutarmidji dan Ria Norsan tertangkap…

15 hours ago