Categories: Ketapang

Wabup Farhan Pimpin Upacara Hari Santri di Ponpes Mambaul Khairat Ketapang

Wabup Farhan Pimpin Upacara Hari Santri di Ponpes Mambaul Khairat Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Ketapang Farhan memimpin upacara peringatan Hari Santri Nasional tahun 2021 yang diselenggarakan di Pondok Pesantren Mambaul Khairat Ketapang, Jumat (22/10/2021).

Pada upacara tersebut Wakil Bupati Ketapang juga membacakan pidato tertulis Menteri Agama Republik Indonesia.

“Saya selaku pimpinan daerah sangat bangga dan senang dengan pelaksanaan hari santri pada hari ini,” ucapnya.

Farhan mengatakan kalau hari santri memiliki sejarah dalam perjuangan Kemerdekaan Bangsa Indonesia.

“Para santri pada saat itu berjihad untuk mengusir penjajah, maka wajar jika pemerintah memberikan kesempatan kepada para santri yang dicetuskan pada sebuah peraturan presiden nomor 22 tahun 2019 menyebutkan pelaksanaan hari santri nasional,” katanya.

Lebih lanjut, Farhan juga menyebut kalau dirinya sangat bangga dan memberikan apresiasi kepada santri di Kabupaten Ketapang khususnya di Ponpes Mambaul Khairat.

“Sukses selalu berjuang, selalu tetap mempertahankan akidah Islam dan NKRI serta menjaga persatuan bangsa dan perbedaan antar sesama warga Indonesia,” tandasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Aksi Srikandi PLN Penerus Kartini untuk Generasi Emas

KalbarOnline.com – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Palangkaraya melalui gugus tugas Srikandi PLN…

1 hour ago

Dirut PLN Tinjau Posko Utama Kelistrikan KTT WWF, Pastikan Seluruh Sistem Kelistrikan di Bali Andal

KalbarOnline.com - Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo meninjau langsung Posko Utama Kelistrikan Konferensi…

2 hours ago

Polisi Selidiki Video Viral Aksi Perundungan di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort ( Polres) Ketapang saat ini tengah melakukan penyelidikan terkait viralnya…

5 hours ago

Kembangkan Minat Baca Sejak Dini, Disperpusip Gelar Lomba dan Bazar Buku

KalbarOnline, Pontianak – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Disperpusip) Kota Pontianak sukses menggelar acara Lomba Bercerita…

8 hours ago

Pulau Simping: Keindahan Tersembunyi di Singkawang yang Wajib Dikunjungi

KalbarOnline, Singkawang - Singkawang, sebuah kota di Kalimantan Barat, dikenal dengan pesona alamnya yang memikat.…

8 hours ago

Puluhan Pasutri Hadiri Seminar Mengatasi Kesulitan Hamil di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Puluhan pasangan suami istri (pasutri) yang sedang berusaha atau melakukan program untuk…

8 hours ago