Categories: HeadlinesMelawi

Jangkau Warga di Pesisir Sungai, Polres Melawi Gelar Vaksinasi Terapung

Jangkau Warga di Pesisir Sungai, Polres Melawi Gelar Vaksinasi Terapung

KalbarOnline, Melawi – Polres Melawi terus berupaya membantu pemerintah mempercepat penyuntikan vaksin Covid-19.

Kali ini, Polres Melawi membuat gerai vaksinasi terapung untuk menjangkau warga yang belum tersentuh vaksinasi, khususnya di pesisir pantai Sungai Melawi.

Gerai vaksinasi terapung ini berada di dermaga penyeberangan Desa Kompas Raya, Kecamatan Pinoh Utara, memanfaatkan speed boat Polres Melawi.

Kapolres Melawi, AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto, saat melaunching vaksinasi terapung tersebut, Sabtu (25/9/2021) mengatakan, kegiatan vaksinasi melibatkan vaksinator dari Puskesmas Manding, Kecamatan Pinoh Utara, dan Urkes Polres Melawi.

Kapolres menjelaskan, kegiatan vaksinasi ini sebagai upaya pihaknya mendukung program vaksinasi nasional dalam mewujudkan kekebalan komunal atau herd immunity di Kabupaten Melawi.

Dia mengungkapkan, sasaran vaksinasi terapung akan menjangkau 100 orang yang telah memenuhi syarat untuk dilakukan vaksinasi.

Di kesempatan itu, Kepala Desa Kompas Raya Sahrani menuturkan, vaksinasi yang digelar di desanya itu merupakan kali pertama digelar.

“Terima kasih kepada Polres Melawi telah mengadakan kegiatan vaksinasi di daerah kami ini. Mari kita sukseskan vaksinasi nasional untuk mencegah penyebaran virus Covid-19. Semoga pandemi ini secepatnya berakhir,” tutupnya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

3 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

4 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

5 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

5 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

5 hours ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

5 hours ago