Categories: Melawi

Tingkatkan Disiplin Prokes, Polres Melawi Launching Mobil Masker

Tingkatkan Disiplin Prokes, Polres Melawi Launching Mobil Masker

KalbarOnline, Melawi – Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Kabupaten Melawi terhadap protokol kesehatan (prokes), Polres Melawi melaunching mobil masker, Jum’at, 17 September 2021.

Kapolres Melawi AKBP Sigit EN mengatakan, pandemi Covid-19 belum berakhir, maka tidak boleh lengah dan abai dalam mematuhi prokes.

“Setelah dilepas, mobil-mobil dinas milik Polres Melawi dengan stiker mobil masker ini akan melakukan pembagian masker secara gratis dan masif kepada masyarakat,” ujar Kapolres AKBP Sigit, Sabtu, 18 September 2021.

Menurut Kapolres, mobil masker ini membagikan masker secara gratis, tujuannya selain mengingatkan kepada masyarakat perihal pendisiplinan prokes di masa pandemi dan tentunya guna mencegah penyebaran covid-19 di Melawi.

Kapolres mengungkapkan, keberadaan mobil masker ini untuk mendukung kelancaran Operasi Yustisi dalam rangka penindakan disiplin prokes di wilayah Kabupaten Melawi.

Dikatakannya, mobil masker ini setiap harinya akan beroperasi di sejumlah titik keramaian, seperti di depan pasar dan tempat keramaian lainnya, disertai dengan upaya edukasi disiplin prokes ke masyarakat.

Kapolres berharap, melalui program ini  upaya menekan penyebaran Covid-19 melalui prokes bisa teratasi, sehingga virus Covid-19 bisa semakin berkurang.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Link Berita Soal Laporan Korupsi ke Kejati Kalbar Mendadak Hilang, Muncul Kode 404

KalbarOnline, Pontianak - Belakangan ini publik dihebohkan dengan laporan dugaan korupsi program Bantuan Stimulan Perumahan…

10 hours ago

Pelajar SMKN 01 Sintang Jawab Tantangan Rita, Buat Mobil Listrik Dalam 30 Hari

KalbarOnline, Pontianak - Pelajar SMK Negeri 1 Sintang Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) berhasil merakit sebuah…

10 hours ago

Windy Sebut Gawai Dayak Sangat Potensial Masuk ke Kalender Event Nusantara Kemenparekraf

KalbarOnline, Pontianak - Salah satu event wisata budaya yang digelar setiap tahun di Rumah Radakng,…

13 hours ago

Gawai Dayak di Pontianak Tahun Ini Akan Ada Karnaval Air

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak ke-XXXVIII Tahun 2024 Kalimantan Barat akan digelar pada 20…

13 hours ago

Sarina, Finalis Putri Hijabfluencer Kalbar 2024 Asal Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Sarina (18 tahun) lahir di Desa Penjalaan, Kecamatan Simpang Hilir, Kabupaten…

20 hours ago

Hadapi Seleksi STQ dan TC, Pengurus LPTQ KKU Audiensi ke Pj Bupati Romi Wijaya

KalbarOnline, Kayong Utara - Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kayong Utara (KKU) melakukan…

20 hours ago