Bupati Fransiskus Diaan Resmikan Delapan Puskesmas

Bupati Fransiskus Diaan Resmikan Delapan Puskesmas

Puskesmas bagus, pelayanan harus bagus

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan meresmikan delapan Puskesmas yang dipusatkan di Desa Dangkan, Kecamatan Silat Hulu, Kamis, 16 September 2021. Delapan Puskesmas itu tersebar di Kecamatan Bika, Kalis, Mentebah, Bunut Hilir, Jongkong, Suhaid, Seberuang, dan Kecamatan Silat Hulu.

Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu telah menempatkan pembangunan di Kabupaten Kapuas Hulu. Salah satu strategi yang dilaksanakan untuk peningkatan status kesehatan masyarakat.

Hal itu sejalan dengan visi pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu terpilih Fransiskus Diaan dan Wahyudi Hidayat yakni terwujudnya Kapuas Hulu yang Harmonis, Enerjik, Berdaya Saing, Amanah, dan Terampil (HEBAT).

Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan memberikan sambutannya saat meresmikan delapan Puskesmas di Kapuas Hulu yang dipusatkan di Desa Dangkan, Kecamatan Silat Hulu (Foto: Humpro KH)

“Mewujudkan Kapuas Hulu yang sejahtera dalam pelayanan kesehatan dasar yang bermutu bagi masyarakat,” kata Fransiskus Diaan.

Dengan berdirinya delapan puskesmas yang megah, lebih representatif dan telah diresmikan itu diharapkan Bupati Sis dapat memberikan kenyamanan bagi petugas Puskesmas dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya melayani masyarakat.

Dalam arahannya, Bupati Sis menyampaikan kepada seluruh petugas kesehatan agar terus memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik.

Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan meninjau salah satu ruangan di Puskesmas Silat Hulu (Foto: Humpro KH)

“Selalu berikan pelayanan kesehatan yang ramah dan penuh empati serta pelayanan kesehatan yang bermutu bagi masyarakat,” pesannya.

Di kesempatan itu Bupati hadir bersama rombongan unsur pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Kapuas Hulu.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Jadi Irup Peringatan Harkitnas 2024, Wabup Ketapang Bacakan Sambutan Menteri Kominfo RI

KalbarOnline, Ketapang - Dengan mengusung tema "Kebangkitan Kedua Menuju Indonesia Baru," Pemerintah Kabupaten Ketapang menyelenggarakan…

1 hour ago

Staf Ahli Bupati Hadiri Pelepasan Siswa Kelas IX SMPN 1 Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Dharma menghadiri acara pelepasan peserta…

1 hour ago

Lupa Matikan Tungku, Satu Rumah di Desa Kubu Hangus Terbakar

KalbarOnline, Kubu Raya - Satu unit rumah bermaterial kayu di Dusun Tok Kaya, Desa Kubu,…

2 hours ago

Tak Terima Disebut Pengangguran dan Jadi Beban, Istri di Kapuas Hulu Babak Belur Dianiaya Suami

KalbarOnline, Putussibau - Satuan Reserse Kriminal Polres Kapuas Hulu menggelar press release tentang kasus tindak…

2 hours ago

Miris, Gadis 14 Tahun Jadi Korban Rudapaksa Tetangga

KalbarOnline, Pontianak - Seorang gadis berusia 14 tahun di Kota Pontianak menjadi korban rudapaksa oleh…

2 hours ago

Jadi Irup Peringatan Harkitnas, Bupati Fransiskus Bacakan Amanat Menteri Budi Arie

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menjadi inspektur upacara pada peringatan Hari Kebangkitan…

2 hours ago