Categories: Ketapang

Tata Ruang Wilayah Ketapang Jadi Nyaman dan Bisa Sejahterakan Masyarakat

Tata Ruang Wilayah Ketapang Jadi Nyaman dan Bisa Sejahterakan Masyarakat

KalbarOnline, Ketapang – Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang Alexander Wilyo meminta kepada seluruh tim koordinasi tata ruang untuk menyesuaikan Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Ketapang dengan kebijakan dan program strategis nasional dan daerah yang ada di Kabupaten Ketapang.

Hal itu ia sampaikan saat memimpin rapat peninjauan kembali Perda Kabupaten Ketapang nomor 3 tahun 2015 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Ketapang tahun 2015-2035, Selasa (14/09/2021).

“Masih adanya pemukiman masyarakat yang masuk dalam kawasan hutan. Ini harus kita update lagi dengan mengundang camat agar mereka bisa menyampaikan persoalan-persoalan yang terkait dengan tata ruang,” katanya.

Alexander Wilyo juga meminta seluruh instansi vertikal dapat menyampaikan masukan terkait hal ini, agar tersinkronisasi dengan rencana-rencana tata ruang yang ada di Kabupaten Ketapang.

“Kita harus responsif dengan apa yang dibutuhkan oleh masyarakat terkait tata ruang seperti pemukiman masyarakat yang berada di pedalaman,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan kalau Pemda Ketapang berencana untuk membuat tata ruang wilayah Kabupaten Ketapang menjadi nyaman dan bisa mensejahterakan masyarakat.

“Saya meminta kepada Sekretaris Dinas PUTR dan Bappeda untuk RTRW kita ke depan harus diintegrasikan dengan sistem, agar tersingkron dengan perencanaan dan perizinan. Sehingga mempermudah kita dalam mengaksesnya,” ucapnya.

Ia juga berharap agar pada rapat pembahasan berikutnya para Kepala Dinas tidak diwakilkan, karena menurutnya ini nantinya akan dipertanggungjawabkan kepada masyarakat.

“Semoga hasil kegiatan ini baik sehingga dapat kita gunakan dalam memperbaiki prioritas rencana tata ruang di Kabupaten Ketapang dalam mewujudkan Ketapang Maju Menuju Masyarakat Sejahtera,” tandasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Dekranasda Kubu Raya Turut Andil Meriahkan HUT Dekranas 2024 di Kota Solo

KalbarOnline, Pontianak - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kubu Raya Provinsi Kalimantan Barat turut…

2 hours ago

Taman Akcaya Pontianak: Destinasi Wisata Seru di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Taman Akcaya Pontianak yang terletak di Jalan Sutan Syahrir, Kecamatan Pontianak Kota…

5 hours ago

Menikmati Keindahan Taman Alun-Alun Kapuas di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Taman Alun-Alun Kapuas adalah salah satu destinasi wisata populer di Kota Pontianak,…

5 hours ago

Menyusuri Sejarah di Tugu Digulis Pontianak, Kalimantan Barat

KalbarOnline, Pontianak - Pontianak sebagai ibu kota Kalimantan Barat memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.…

5 hours ago

Istana Kadriah, Pontianak: Menguak Sejarah dan Budaya Kesultanan Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Ingin menyelami sejarah dan kebudayaan Kesultanan Pontianak di masa lampau? Datanglah ke…

5 hours ago

KPU Perkenalkan “PAWAN”, Maskot Pilkada Ketapang 2024

KalbarOnline, Ketapang - Komisi Pemilu Umum (KPU) Kabupaten Ketapang melakukan peluncuran tahapan pemilihan kepala daerah…

6 hours ago