Categories: HeadlinesKetapang

Perbaikan Jalan Sungai Jawi Tinggal Action

Perbaikan Jalan Sungai Jawi Tinggal Action

Farhan: Sudah ada pemenang lelang

KalbarOnline, Ketapang – Kondisi jalan di jalur Desa Sungai Jawi menjadi perhatian warga karena kerusakan yang cukup parah. Intensitas hujan yang cukup tinggi beberapa hari terakhir ini membuat kerusakan semakin berat.

Hal tersebut menjadi perhatian serius dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang.

Wakil Bupati Kabupaten Ketapang Farhan mengatakan, perbaikan kerusakan yang cukup parah di beberapa titik sudah dilakukan. Perbaikan sementara dilakukan menurut Wabup agar arus lalu lintas di jalan provinsi tersebut kembali lancar.

“Jalan itu sudah ditangani sementara oleh pihak provinsi, kami juga berterima kasih kepada Pemerintah Provinsi yang telah menangani sementara jalan di Desa Sungai Jawi,” ujarnya usai rapat paripurna di DPRD Kabupaten Ketapang, Senin, 13 September 2021.

Wakil Bupati Ketapang Farhan (Foto: Adi LC)

Farhan menjelaskan, sudah ada pemenang proyek jalan tersebut. Namun dirinya belum mengetahui secara pasti kapan pekerjaan proyek jalan tersebut dikerjakan.

“Kami juga telah melakukan pemantauan melalui aplikasi, pelaksana proyek yang dinyatakan menang itu sudah ada,” ungkapnya.

“Karena ini adalah jalan provinsi, kami belum mengetahui kapan perintah untuk melaksanakan pekerjaan itu, karena ini domainnya Pemerintah Provinsi melalui Dinas PUPR Provinsi,” sambungnya.

Farhan berharap agar pekerjaan jalan tersebut segara dilaksanakan, agar arus lalu lintas yang selama ini dikeluhkan masyarakat dapat kembali lancar.

“Tapi kami pantau di aplikasi, sudah ada pemenang lelang. Jadi kita tunggu-lah dalam beberapa hari ke depan, mudahan-mudahan sudah ada action di lapangan,” tandasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Windy: GOR Terpadu Ayani Pontianak Jadi Bukti Keberhasilan Kerja Keras dan Kolaborasi Banyak Pihak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

2 hours ago

Harisson: Kalbar Siap Jadi Tuan Rumah Event Olahraga Nasional dan Internasional

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu A. Yani Pontianak yang berlokasi di kawasan…

2 hours ago

Sutarmidji Terharu, Akhirnya GOR Terpadu Ayani Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalimantan Barat periode 2018 - 2023, Sutarmidji merasa terharu bahwa…

2 hours ago

GOR Terpadu Ayani Rampung Dikawal TNI-Polri, Kapolda: Berani “Utak-atik” Berarti Siap Berhadapan dengan Kami!

KalbarOnline, Pontianak - Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar), Irjen Pol Pipit Rismanto turut menghadiri peresmian Gelanggang…

2 hours ago

Salat Id Berjemaah bersama Warga, Ani Sofian Ajak Maknai Kisah Nabi Ibrahim

KalbarOnline, Pontianak – Hari Raya Idul Adha merupakan momentum yang tepat untuk memaknai arti pengorbanan.…

3 hours ago

1.005 Warga Binaan Rutan Pontianak Dapat Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Rutan Kelas II Pontianak menggelar sholat Idul Adha 1445 Hijriah hingga menyembelih…

4 hours ago