Categories: Kapuas Hulu

Bupati Sis Imbau Desa Selaraskan Program Pembangunan dengan Kapuas Hulu Hebat

Bupati Sis Imbau Desa Selaraskan Program Pembangunan dengan Kapuas Hulu Hebat

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan membuka Bimbingan Teknis (Bimtek) peningkatan kapasitas Kades, Aparatur Desa dan BPD yang dilaksanakan di gedung MABM, Putussibau Selatan, Kapuas Hulu, Selasa, 14 September 2021.

Dalam kesempatan itu Bupati Sis menekankan agar para peserta mengikuti bimbingan teknis dengan baik dan benar. Betul-betul mendengar apa yang menjadi arahan dari para narasumber.

“Karena ini berkaitan dengan pengelolaan dana desa,” pesannya.

Belakangan ini kata Bupati Sis, sering terjadi kesalahan atau masalah administrasi, sebab itu dirinya berharap dengan adanya bimbingan teknis yang digelar oleh APDESI dan DPMD bisa bermanfaat dan membantu para perangkat desa.

“Khususnya dalam mengelola keuangan desa itu sendiri,” katanya.

Bupati Sis turut mengimbau agar Kepala Desa dapat menyelaraskan program pembangunan sesuai dengan visi misi daerah Kapuas Hulu saat ini dalam rangka mewujudkan Kapuas Hulu HEBAT.

“Kita wujudkan bersama Kapuas Hulu yang harmonis, enerjik, berdaya saing, amanah dan terampil,” tutupnya.

Turut hadir Kepala DPMD Kapuas Hulu Alpiansyah dan Ketua APDESI Kapuas Hulu Basuki, para pengurus APDESI Kapuas Hulu, para Kades dan BPD se-Kapuas Hulu.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

1 hour ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

2 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

2 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

2 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

6 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

9 hours ago