Provinsi Dengan Nilai Ekspor Pertanian Tertinggi, Kalbar Dapat Penghargaan dari Wapres

Provinsi Dengan Nilai Ekspor Pertanian Tertinggi, Kalbar Dapat Penghargaan dari Wapres

KalbarOnline.com Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat memperoleh penghargaan secara langsung dari Wakil Presiden Republik Indonesia K.H. Ma’ruf Amin, karena berhasil menduduki peringkat 4 di bidang pertanian tahun 2021 kategori provinsi dan kabupaten dengan nilai ekspor komoditas pertanian tertinggi periode Januari 2020-Juni 2021 dari Kementerian Pertanian Republik Indonesia di Istana Wakil Presiden Republik Indonesia, Jakarta, Senin (13/9/2021).

Pelaksana Harian Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat Sukaliman yang hadir secara langsung menerima penghargaan tersebut. Selain Wapres Ma’ruf Amin turut hadir pula Menteri Pertanian Republik Indonesia Syahrul Yasin Limpo dan para Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati/Wakil Bupati, atau pejabat yang mewakili daerah penerima penghargaan.

Dalam sambutannya, Wapres mengatakan, penghargaan bidang pertanian ini diberikan secara khusus kepada kepala daerah yang telah menciptakan terobosan dan inovasi, serta berhasil secara nyata mendorong daerahnya dalam memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pembangunan pertanian nasional. Partisipasi kepala daerah merupakan kalsium yang menjadi nutrisi penting dalam menjaga tulang punggung agar tetap sehat dan kuat.

Wapres juga berharap Penghargaan Bidang Pertanian Tahun 2021 dapat menjadi motivasi bagi kepala daerah dan unsur-unsur pemerintah daerah. Karena tanpa komitmen, pemikiran kreatif, dan kerja keras, roda pembangunan pertanian tidak akan berputar cepat dan membanggakan.

Mengakhiri sambutannya, tak lupa Wapres mengucapkan selamat Hari Tani Nasional kepada seluruh petani di Indonesia.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Tunaikan Salat Id di Mujahidin, Pj Gubernur Harisson Ajak Masyarakat Kalbar Teladani Nabi Ibrahim

KalbarOnline.com - Ribuan masyarakat muslim di Provinsi Kalimantan Barat memadati halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak…

9 mins ago

Pj Gubernur Harisson Buka Rapat Pimpinan BKOW Provinsi Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson membuka Rapat Pimpinan Badan Kerjasama Organisasi…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Hadiri Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 bersama Presiden Joko Widodo

KalbarOnline, Jakarta – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian…

1 hour ago

Wujudkan Iklim Demokrasi Lebih Baik, Pemprov Kalsel Apresiasi PLN Gelar UKW PWI Se-Kalimantan

KalbarOnline, Kalsel - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

1 hour ago

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

11 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

16 hours ago