Categories: Sekadau

Wabup Subandrio Tinjau Persiapan Lokasi Tes PPPK Sekadau

Wabup Subandrio Tinjau Persiapan Lokasi Tes PPPK Sekadau

Siapkan ruangan khusus untuk peserta yang positif Covid-19

KalbarOnline, Sekadau – Wakil Bupati Sekadau Subandrio meninjau persiapan lokasi pelaksanaan tes bagi peserta Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di SMKN 1 Jalan Merdeka Timur, Sabtu, 11 September 2021.

Peninjauan dimaksud untuk memastikan persiapan berupa perangkat komputer dan sarana protokol kesesahan.

Wabup Subandrio mengatakan, persiapan yang dilakukan sudah siap 100 persen, hanya tinggal pelaksanaan tes semata.

“Persiapannya sudah siap 100 persen tingal tungu pelaksanaan tes saja,” ucap Wabup.

Wabup Subandrio Tinjau Persiapan Lokasi Tes PPPK Sekadau (Foto: Mus)

Bagi peserta tes PPPK kata wabup, tes swab antigen gratis tidak dipungut biaya sepeser pun.

“Bagi peserta tes PPPK swab antigennya gratis baik di RSUD maupun di Puskesmas,” kata Wabup.

Sementara Kepala SMKN 1 Sekadau Basep menjelaskan, bahwa pihaknya dalam menunjang pelaksanaan tes PPPK telah menyiapkan dua ruangan dengan 84 perangkat komputer yang siap digunakan oleh para peserta.

Dia menambahkan, jika ada peserta yang dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil swab antigen, pihaknya juga telah menyiapkan ruangan khusus yang juga dilengkapi dengan perangkat yang sama dengan peserta yang negatif covid-19.

“Hal itu kita lakukan untuk memberikan pelayanan yang sama kepada semua peserta,” kata Basep.

Saat melakukan peninjauan wabup Subandrio didampingi Asisten II Nurhadi, Plt Kadinkes PP dan KB Henry Alpius, Plt Diretur RSUD dr. Raja Guguk, Sekretaris Disdik Gelinus, perwakilan Polres Sekadau IPTU Koderi dan Satpol PP. (Mus)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Lapor! 75 CJH Kayong Utara Kini Menuju Batam

KalbarOnline, Kayong Utara - Sebanyak 75 Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Kayong Utara dilaporkan…

2 hours ago

Terpeleset Saat Bermain di Tepi Sungai, Bocah 4 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia

KalbarOnline, Sambas - Khairy Zakra, bocah 4 tahun tahun asal Desa Semanga, Kecamatan Sejangkung, Kabupaten…

2 hours ago

Satgas Yonarmed Gagalkan Penyelundupan 25,4 Kilogram Sabu Asal Malaysia

KalbarOnline, Bengkayang - Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/Tumbak Kaputing baru-baru ini berhasil menggagalkan penyelundupan sabu…

2 hours ago

Sosialisasikan Aplikasi “Ada Polisi”, Ditbinmas Polda Kalbar Laksanakan Asistensi ke Polres Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Tim Direktorat Pembinaan Masyarakat (Ditbinmas) Polda Kalbar melaksanakan kegiatan asistensi Kelompok Sadar…

5 hours ago

Kesiapan Hadapi Pilkada 2024, Satuan Samapta Polres Ketapang Laksanakan Latihan Dalmas

KalbarOnline, Ketapang – Dalam rangka mempersiapkan pengamanan menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, Satuan Samapta…

5 hours ago

Tabung Gas Meledak di Nanga Kalis  Hanguskan Rumah Umar

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Kebakaran hebat melanda satu unit rumah pribadi di Jalan Lintas Selatan,…

5 hours ago