Categories: Sekadau

Supervisi dan Asistensi Bid Propam di Polres Sekadau

Supervisi dan Asistensi Bid Propam di Polres Sekadau

Kunjungi Polres Sekadau, Bid Propam Lakukan Supervisi dan Asistensi

KalbarOnline, Sekadau – Bid Propam (Bidang Profesi dan Pengamanan) Polda Kalbar melaksanakan supervisi dan asistensi di  Mapolres Sekadau, Rabu, 8 September 2021.

Kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan, sebagai bentuk pengawasan dan pengendalian di bidang pembinaan serta penegakan disiplin anggota Polri.

Agenda supervisi diantaranya adalah pengecekan berkas perkara dan mekanisme pemberkasan serta laporan sidang yang selama ini dilaksanakan Sie Propam Polres Sekadau.

Ketua Tim Kompol Abdul Khoir mengatakan, maksud dan tujuan supervisi untuk memberikan pemahaman terkait peraturan yang mengatur kehidupan sebagai anggota Polri.

Selain itu, kedatangan tim untuk memberikan arahan serta berdiskusi terkait tugas dan fungsi Propam sebagai ujung tombak penegakan disiplin anggota Polri.

“Propam yang didalamnya ada Unit Provos harus proaktif dalam upaya pembinaan dan penegakan disiplin anggota Polri, lakukan pengawasan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” imbaunya.

Ditambahkan olehnya, tugas pokok Provos juga untuk membina dan menyelenggarakan fungsi pengamanan internal termasuk gaktibplin di lingkungan Polri serta kontrol terhadap prosedur pelayanan masyarakat agar tidak ada penyimpangan.

“Sehingga personel dapat merubah mental kepribadiannya menjadi lebih baik lagi dalam rangka pelayanan prima terhadap masyarakat,” pungkas Kompol Abdul Khoir.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Kantor Pertanahan Mempawah Ikut Tanam Pohon Serentak bersama Kementerian ATR/BPN

KalbarOnline, Mempawah - Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang jatuh pada Tanggal 5…

5 hours ago

Setelah Pontianak, Disdikbud Kalbar Buka Dua SMA di Kubu Raya dan Bengkayang

KalbarOnline, Pontianak - Setelah membuka sekolah baru SMA Negeri 14 Pontianak di Kecamatan Pontianak Tenggara,…

6 hours ago

Marak “Manusia Silver” di Pontianak, Dokter Icha: Bisa Terkena Kanker Kulit

KalbarOnline, Pontianak - Keberadaan "manusia silver" masih banyak ditemukan di Pontianak, Kalbar. Hal ini mendapat…

7 hours ago

Sekda Ketapang Buka Sosialisasi Raperda Rencana Tata Ruang Wilayah

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo membuka kegiatan sosialisasi Rancangan Peraturan Daerah…

7 hours ago

Peringati HUT ke-60, Bank Kalbar Gelar Donor Darah

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan digelar oleh Bank Kalbar dalam rangka memperingati ulang tahunnya (HUT)…

7 hours ago

Pj Bupati Kamaruzaman Apresiasi Ajang Pemuda Pelopor

KalbarOnline, Kubu Raya – Penjabat (Pj) Bupati Kubu Raya, Syarif Kamaruzaman mengatakan, bahwa kepeloporan pemuda…

7 hours ago