Categories: Kapuas Hulu

Bupati Sis Terima Kunjungan Kerja Kakanwil Kemenkumham Kalbar: Bahas Relokasi Kantor Imigrasi

Bupati Sis Terima Kunjungan Kerja Kakanwil Kemenkumham Kalbar: Bahas Relokasi Kantor Imigrasi

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menerima kunjungan kerja Kakanwil Kemenkumham Provinsi Kalimantan Barat Fery Monang Sihite di Kapuas Hulu. Kedatangan Fery beserta jajarannya bersama Kepala Kantor Imigrasi Kelas III TPI Putussibau M. Ali Hanafi disambut di Kantor Bupati Kapuas Hulu, Selasa, 31 Agustus 2021.

Kakanwil Kemenkumham Kalimantan Barat Fery Monang menyampaikan, pertemuan kali ini selain untuk silaturahmi, juga untuk menyampaikan beberapa masalah terkait keadaan Kantor Imigrasi Putussibau dan Rutan Putussibau yang ada saat ini.

Kakanwil menyampaikan bahwa Kantor Imigrasi Putussibau yang berada di lokasi saat ini merupakan kantor dengan status pinjam pakai dari Pemda Kapuas Hulu dan berada di daerah yang rawan banjir.

“Kita berharap kepada Bupati Kapuas Hulu untuk dapat merelokasi bangunan Kantor Imigrasi yang sekarang ke tempat lain, yang tidak terdampak banjir demi menunjang pelayanan yang lebih baik,” harapnya.

Di kesempatan itu Fery turut melihat lokasi yang direncanakan akan dibangun Kantor Imigrasi Putussibau. Dia sangat mengharapkan suatu saat Kantor Imigrasi Putussibau tidak terdampak banjir seperti keadaan sekarang, karena akan berdampak besar terhadap masalah pelayanan dan sistem Keimigrasian.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menjelaskan bahwa Kabupaten Kapuas Hulu, terutama Kota Putussibau adalah kota yang dikelilingi oleh beberapa aliran sungai.

“Sehingga jika semua sungai tersebut meluap maka hampir semua wilayah Kota Putussibau terdampak banjir yang disebabkan oleh luapan sungai yang berada disekeliling Kota Putussibau,” katanya.

Terkait dengan relokasi bangunan Kantor Imigrasi itu, Bupati menyampaikan bahwa itu perlu waktu, artinya tidak dapat dilakukan dalam waktu dekat.

“Saat ini kita sedang merencanakan renovasi bangunan Kantor Bupati Kapuas Hulu yang akan dilakukan dalam waktu dekat, di mana nantinya akan difungsikan juga sebagai kantor berbasis layanan satu atap,” kata dia.

“Sehingga memungkinkan Kantor Imigrasi Putussibau dapat menggunakan salah satu bangunan dari aset Pemda Kapuas Hulu jika pembangunan dan renovasi Kantor Bupati Kapuas Hulu telah selesai,” kata Sis.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

8 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

13 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

14 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

14 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

15 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

15 hours ago