Categories: Sekadau

Bupati Aron Letakan Batu Pertama Pembangunan Puskesmas Selalong

Bupati Aron Letakan Batu Pertama Pembangunan Puskesmas Selalong

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau Aron melakukan peletakan batu pertama pembangunan Puskesmas Desa Selalong, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Kamis (26/8/2021).

Pembangunan Puskesmas Selalong merupakan pengembangan dari bangunan lama yang akan diisi dengan beberapa fasilitas di antaranya Unit Gawat Darurat (UGD), Bagian Registrasi serta Ruang Rawat Transisi.

“Jadi nanti kalau sesuai dengan rencana pembangunan masterplannya, bahwa bangunan ini merupakan bangunan prototipe dari Kementerian Kesehatan yang sebenarnya sudah menjadi bangunan yang sangat modern,” jelas Plt Kepala Dinas Kesehatan PP dan KB Kabupaten Sekadau, Henry Alpius.

Pada kesempatan tersebut, Henry menjelaskan bahwa untuk kedepannya semua puskesmas di Kabupaten Sekadau untuk infrastrukturnya tidak lagi pada bangunan yang lama.

“Oleh sebab itu, kita patut bersyukur dan berbangga di wilayah Desa Selalong telah dibangun puskesmas ini dan merupakan bangunan yang sangat modern,” jelas dia.

Sementara Bupati Aron mengungkapkan, pembangunan Puskesmas Selalong akan diselesaikan pada bulan Desember ini dan diharapkan dapat menaikkan statusnya menjadi rumah sakit jiwa khusus.

“Tentu harapan kita dengan dibangunnya gedung baru ini akan mempermudah pelayanan di puskesmas yang dulunya dengan ruangan agak sempit dan kekurangan, sehingga dibangunnya gedung baru ini dapat mengurangi kekurangan yang ada,” kata dia.

“Kita juga telah melakukan diskusi untuk tahun depan agar dapat dinaikan statusnya menjadi rumah sakit jiwa khusus. Selain rumah sakit jiwa yang ada di Pontianak dan Singkawang, mudah-mudahan dengan dibangunnya puskesmas di Kabupaten Sekadau ini dapat mempermudah kita semua untuk merujuk pasien,” tandasnya.

Selanjutnya dilakukan peletakan batu pertama Pembangunan Puskesmas Selalong oleh Bupati Sekadau diikuti Ketua TP.PKK Kabupaten Sekadau, Camat Sekadau Hilir, Anggota DPRD Kabupaten Sekadau serta sejumlah Kepala SKPD dan Forkopimda di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau.

Adapun pembangunan Puskesmas Selalong bersumber dari DAK Fisik tahun 2021 dengan total anggaran Rp4 miliar dengan fungsi sebagai rumah singgah perawatan kejiwaan dan perencanaannya akan disesuaikan kembali untuk peningkatan status sebagai Rumah Sakit Jiwa Khusus Kabupaten Sekadau.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

24 mins ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

27 mins ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

29 mins ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

32 mins ago

Segini Biaya Pembangunan GOR Terpadu A. Yani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani (A. Yani) di Kawasan Gelora Khatulistiwa…

44 mins ago

Sore Ini, GOR Terpadu A. Yani Pontianak Diresmikan

KalbarOnline, Pontianak - Gedung Olahraga (GOR) Terpadu Ahmad Yani di Kawasan Gelora Khatulistiwa Pontianak, Jalan…

3 hours ago