Categories: Nasional

Luhut Sebut Bali, Malang dan DIY Akan Segera Turun ke PPKM Level 3

Luhut Sebut Bali, Malang dan DIY Akan Segera Turun ke PPKM Level 3

KalbarOnline.com – Pemerintah menurunkan status PPKM di beberapa daerah dari level 4 menjadi level 3. Namun, Bali dan beberapa daerah lainnya masih PPKM level 4.

“Khusus untuk wilayah aglomerasi Bali, Malang Raya, Solo Raya, DIY saat ini masih level 4,” kata Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dalam konferensi pers melalui Youtube Sekretariat Presiden, Senin, 23 Agustus 2021.

“Tapi dari data-data yang kami miliki, akan segera juga masuk pada level 3 beberapa waktu ke depan,” sambungnya.

Luhut berpesan agar daerah-daerah makin mempercepat kesembuhan Corona dan menekan angka kematian. Pasien Corona yang isoman juga diminta dibawa ke isolasi terpusat.

“Ini salah satu kunci untuk menekan angka kematian,” kata Luhut.

Pemerintah, kata Luhut, kini kembali memasukkan indikator kematian untuk menentukan level PPKM. Sebelumnya, data kematian sempat tidak digunakan.

“Dalam evaluasi PPKM level 4 di atas, pemerintah kembali memasukkan indikator kematian sebagai penilaian asesmen level sesuai acuan yang ditetapkan WHO,” ucapnya.

Sebelumnya, dalam pengumuman Jokowi, ada beberapa daerah yang disebut sudah turun jadi PPKM level 3. Daerah aglomerasi tersebut di antaranya Jabodetabek, Bandung Raya, dan Surabaya Raya.

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Menteri AHY: Pemerintah Hadir bagi Warga Terdampak Bencana Likuefaksi Palu

KalbarOnline.com, Palu - Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono…

4 hours ago

Sutarmidji Cagub Kalbar Pertama yang Daftar di Hanura

KalbarOnline, Pontianak - Subhan Noviar yang menjadi utusan dari Sutarmidji mendatangi kantor DPD Partai Hanura,…

16 hours ago

Pemkot Pontianak Gelar Nobar Semifinal Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di PCC

KalbarOnline, Pontianak - Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Uzbekistan pada laga…

16 hours ago

Bosan dengan yang Itu-itu Saja? Dokter Rahmad Siap Bawa Perubahan Lewat Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Akbar Rahmad Putra, seorang dokter muda berusia 27 tahun menyatakan diri siap…

20 hours ago

Ani Sofian Dorong Guru Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian, menutup secara resmi kegiatan Lokakarya 7…

21 hours ago

Angka Stunting Pontianak Kembali Turun

KalbarOnline, Pontianak – Angka stunting di Kota Pontianak berhasil turun pada awal tahun 2024 menjadi…

21 hours ago