Categories: Sekadau

Rektor Institut Teknologi Keling Kumang Resmi Dilantik

Rektor Institut Teknologi Keling Kumang Resmi Dilantik

KalbarOnline, Sekadau – Yayasan Pendidikan Keling Kumang menggelar pelantikan Rektor Institut Teknologi Keling Kumang (ITKK), Kamis, 5 Agustus 2021.

Ketua pengurus Yayasan Keling Kumang Redemptus Musa melantik Stefanus Masiun sebagai Rektor Institut Teknologi Keling Kumang periode 2021-2025 kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara.

Dalam sambutannya, Redemptus Musa mengatakan, untuk Rektor yang dilantik hari ini akan diberi tugas untuk mengembangkan dunia pendidikan di Kabupaten Sekadau.

“Sehingga kita dapat memberi warna bagi bangsa,” ujarnya.

Melalui lembaga ini sebagai wujud kesungguhan pihaknya untuk dapat memberikan sesuatu yang berguna bagi masyarakat.

“Sehingga hidup kita berarti dan berguna bagi bangsa,” tegasnya.

Dalam kesempatan itu juga, Stefanus Masiun mengucapakan terima kasih karena sudah dilantik secara resmi menjadi Rektor Institut Teknologi Keling Kumang.

“Masuknya Keling Kumang ke sektor pendidikan kita harap dapat memberi warna bagi bangsa dan kita ingin menjadikan kota Sekadau ini sebagai kota pendidikan,” ucapnya.

Dalam kesempatan yang sama Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sekadau Losianus menyatakan dukungannya program pendidikan yang ada di Kabupaten Sekadau agar menuju Sekadau yang maju.

“Pemerintah mendukung penuh dalam program pendidikan untuk kemajuan bangsa khususnya di Kota Sekadau ini,” pungkasnya. (Mus)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

PN Ketapang Menangkan PT CMI pada Perkara Tumpang Tindih WIUP di Desa Karya Baru Kecamatan Marau

KalbarOnline, Ketapang - Pengadilan Negeri (PN) Ketapang akhirnya memenangkan pihak PT Cita Mineral Investindo (CMI)…

3 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Absalon Buka Workshop Teaching Factory Politap di Asana Nevada

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia,…

4 hours ago

Kenang Jasa Para Pahlawan, Farhan dan Forkopimda Ketapang Ziarahi Taman Makam Pahlawan Tanjungpura

KalbarOnline, Ketapang - Usai mengikuti upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional, Wakil Bupati Ketapang, Farhan bersama…

4 hours ago

Pj Bupati Romi Tinjau Persiapan Operasionalisasi SPBU OSO di Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya meninjau langsung persiapan operasionalisasi…

4 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Kecamatan Pengkadan

KalbarOnline, Putussibau - Rekonstruksi kasus pembunuhan yang menggemparkan publik Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu berlangsung…

4 hours ago

Lewat PGD 2024, Harisson Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Dayak

KalbarOnline, Pontianak - Pekan Gawai Dayak (PGD) Kalimantan Barat ke-XXXVIII Tahun 2024 di Rumah Radakng…

4 hours ago