Categories: Melawi

Polisi Disinfeksi Rumah Warga Positif Covid-19

Polisi Disinfeksi Rumah Warga Positif Covid-19

KalbarOnline, Melawi – Mendukung langkah pencegahan penyebaran Covid-19, Polres Melawi melalui Polsek Belimbing melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Dusun Sei Ara, Desa Belonsat, Kecamatan Belimbing, Kamis, 5 Agustus 2021.

Tak hanya melakukan penyemprotan, polisi juga memberikan bantuan obat-obatan dan asupan vitamin C yang diharapkan dapat dikonsumsi sejumlah warga yang positif Covid-19 tersebut sehingga bisa membantu menunjang daya tahan tubuh.

Kapolsek Belimbing, AKP Nono Partoyuwono berharap, melalui kegiatan itu bisa mendukung memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 di rumah pasien terkonfirmasi positif Corona tersebut.

AKP Nono Partoyuwono menyebutkan, ada dua rumah warga positif Covid-19 yang dilakukan penyemprotan cairan disinfektan.

Menurut Kapolsek, kegiatan itu dilakukan pihaknya bersama-sama dengan perawat desa, Kadus, PKK Desa dan Bhabinkamtibmas.

“Mudah-mudahan penyemprotan bisa mengurangi risiko penularan ke warga lainnya,” kata AKP Nono Partoyuwono. (SR)

boskalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

41 mins ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

52 mins ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

54 mins ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

1 hour ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

1 hour ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

2 hours ago