Categories: Sekadau

Polres Sekadau Stikerisasi Rumah Pasien Covid-19 yang Isoman, Ini Penjelasan Kapolres

Polres Sekadau Stikerisasi Rumah Pasien Covid-19 yang Isoman, Ini Penjelasan Kapolres

KalbarOnline, Sekadau – Jajaran Bhabinkamtibmas Polres Sekadau memasang stiker di setiap rumah warga yang dinyatakan positif Covid-19 dan tengah melakukan isolasi mandiri.

Pada stiker yang dipasang di samping atau depan pintu masuk rumah warga tersebut juga tercantum nama Bhabinkamtibmas maupun petugas nakes yang merawat.

Pemasangan stiker itu sendiri bukan tanpa sebab. Kapolres Sekadau AKBP K. Tri Panungko mengatakan bahwa tujuan kegiatan ini sebagai upaya pencegahan atau antisipasi penyebaran Covid-19.

“Stiker yang dipasang sebagai penanda bahwa di lingkungan tersebut ada pasien Covid-19 yang tengah menjalani isolasi mandiri,” kata Kapolres Sekadau, Jumat 30 Juli 2021.

“Dengan tanda tersebut, pasien akan mudah diawasi oleh petugas kesehatan sekaligus peringatan bagi yang lainnya untuk tidak melakukan kontak fisik dengan warga yang menjalani isolasi,” jelas Kapolres.

Kapolres menambahkan, pemasangan stiker dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Polsek jajaran yang dianggap lebih mengetahui siapa saja yang terkonfirmasi positif di desa binaannya.

Adanya stiker ini bukan berarti mau menyebarkan aib seseorang, namun diharapkan menjadi peringatan bagi seluruh masyarakat bahwa Covid-19 bisa menyerang siapa saja, sehingga protokol kesehatan mesti diterapkan.

“Setelah fase isolasi mandiri selesai dan pasien Covid-19 telah dinyatakan sembuh maka stiker bisa dilepas kembali,” pungkas Kapolres.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Buka Open Turnamen Bola Voli, Sekda Kapuas Hulu Minta Pemain dan Penonton Junjung Tinggi Sportivitas

KalbarOnline, Putussibau - Sekda Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka open turnamen bola voli se-Kabupaten Kapuas…

5 hours ago

Organisasi Jurnalis di Pontianak Gelar Aksi Damai Tolak RUU Penyiaran

KalbarOnline, Pontianak - Sejumlah organisasi profesi jurnalis dan media di Kalimantan Barat berkolaborasi menggelar aksi…

8 hours ago

Polsek Pontianak Selatan Amankan Sekelompok Bocil Meresahkan, Ada Bong dan Lem

KalbarOnline, Pontianak - Patroli Enggang Selatan Polsek Pontianak Selatan mengamankan sekelompok bocil (bocah cilik) yang…

8 hours ago

Dalih Tak Dapat Kerja Setelah Keluar dari Penjara, Residivis Ini Kembali Jualan Narkoba

KalbarOnline, Kubu Raya - Satuan Reserse Narkoba Polres Kubu Raya menangkap seorang pria penjual narkoba…

10 hours ago

Giat Inspeksi SLO, Srikandi PLN Hadir Pastikan Keandalan dan Kualitas Instalasi

KalbarOnline, Banjarbaru - PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan…

10 hours ago

Bupati Kapuas Hulu Keluarkan Perbup Dorong Percepatan Penurunan Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Bupati Kabupaten. Kapuas Hulu Fransiskus Diaan ikut menghadiri High Level Meeting Percepatan…

10 hours ago