Categories: Melawi

Pemkab Melawi Gelar Ramah Tamah Bersama Dokter dan Kepala Puskesmas

Pemkab Melawi Gelar Ramah Tamah Bersama Dokter dan Kepala Puskesmas

KalbarOnline, Melawi – Bupati Melawi Dadi Sunarya Usfa Yursa didampingi Wakil Bupati Kluisen menghadiri ramah tamah Pemerintah Kabupaten Melawi dengan para dokter dan Kepala Puskesmas lingkungan Pemerintah Kabupaten Melawi di Aula Kantor Bupati Melawi, Selasa (27/7/2021). Hadir juga pada kegiatan tersebut Sekretaris Daerah Kabupaten Melawi Paulus, Kepala Dinas Kesehatan Ahmad Jawahir dan Plt. Asisten II Sekda Kabupaten Melawi.

Bupati Melawi Dadi Sunarya Usfa Yursa dalam sambutannya menyampaikan bahwa ramah tamah bersama para Kepala Puskesmas dan Dokter di lingkungan Pemerintah Kabupaten Melawi untuk silaturahmi sekaligus berdiskusi terkait permasalahan yang dihadapi di lapangan selama bertugas.

“Pemerintah akan berusaha mencari solusi terkait kendala yang dihadapi, guna untuk meningkatkan pelayanan kesehatan yang lebih baik, jadi saya harapkan untuk rekan sekalian dapat menyampaikan usulan, saran dan aspirasi dari tenaga Kesehatan,” ungkapnya.

Dalam ramah tamah tersebut beberapa Kepala Puskesmas serta Dokter menyampaikan hal-hal yang menjadi kendala dalam pelayanan kesehatan yang dihadapi selama ini, seperti keterbatasan tenaga medis, pengangkatan sukarelawan tenaga kesehatan menjadi tenaga kontrak daerah, perumahan tenaga medis yang belum memadai serta keterbataasan alat transportasi untuk mencapai tempat kerja terutama yang berada di daerah pelosok yang jalannya sulit dilalui pada musim hujan, serta instentif dokter untuk daerah terpencil.

Menanggapi kendala serta usulan yang disampaikan para Kepala Puskesmas dan Dokter, Bupati Melawi Dadi Sunarya Usfa Yursa meminta agar permasalahan yang ada bisa diinvetarisir serta dibuatkan secara tertulis, untuk disampaikan ke Bupati, Wakil Bupati, Sekretaris Daerah dan Kepala Dinas Kesehatan agar bisa diambil langkah dan kebijakan yang membantu meningkat pelayanan kesehatan.

Terkait permasalahan insentif, Bupati juga menyampaikan bahwa pemerintah akan memperhatikan insentif untuk para tenaga kesehatan yang bertugas di daerah-daerah terpencil. (Prokopim Melawi/SR)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

40 mins ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

45 mins ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

55 mins ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

19 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

22 hours ago

HUT ke-41 BPKP, Romi Wijaya: Semakin Akseleratif dan Independen

KalbarOnline.com – Penjabat (Pj) Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menghadiri upacara peringatan Hari ulang tahun…

23 hours ago