Categories: Sekadau

Polsek Sekadau Hilir Turunkan Personil Amankan Penyaluran BST

Polsek Sekadau Hilir Turunkan Personil Amankan Penyaluran BST

KalbarOnline, Sekadau – Polsek Sekadau Hilir menurunkan personilnya untuk mengamankan penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap V dan IV tahun 2021. Hal ini dilakukan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman di tengah pandemi Covid-19.

Penyaluran tersebut berlansgung di rumah Betang Youth Center, Kecamatan Sekadau Hilir, Selasa, 27 Juli 2021.

Pembagian BST tersebut berlangsung selama dua hari yakni Selasa dan Rabu di lokasi yang sama Rumah Betang serta dibagi waktunya untuk mencegah terjadinya kerumunan sesuai dengan penerapan protokol kesehatan.

Warga Enam Desa di Kecamatan Sekadau Hilir mengambil BST di Rumah Betang pada hari ini,kemudian untuk sebelas desa yang lain pada hari Rabu dilokasi yang sama.

Adapun setiap KK mendapat dana BST sebesar Rp300 ribu dengan membawa KTP dan KK sesuai dengan program pemerintah melanjutkan di tahun 2020.

Program pemerintah tersebut untuk membantu meringankan beban hidup warga di tengah situasi pandemi Covid-19 yang setiap hari masih tinggi angka terkonfirmasi.

Menyikapi hal tersebut Kapolsek Sekadau Hilir Iptu Agus Junaidi telah menurunkan personel Polsek Kanit Samapta beserta Bhabinkamtibmas dan bersinergi dengan Koramil serta Sat Pol PP untuk memberikan pengamanan langsung.

Iptu Agus Junaidi juga menjelaskan bahwa pembagian BST tersebut harus mendapatkan pengamanan agar pelaksanaan kegiatan berjalan lancar dan kondusif. (Tim)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

2 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

2 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

2 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

2 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

2 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

3 hours ago