Categories: Ketapang

Pesan Ketua DPRD Ketapang di Hari Anak Nasional

Pesan Ketua DPRD Ketapang di Hari Anak Nasional

KalbarOnline, Ketapang – Ketua DPRD Kabupaten Ketapang M. Febriadi mengucapkan selamat Hari Anak Nasional tahun 2021 bagi anak-anak di Kabupaten Ketapang.

Hari Anak Nasional sendiri diperingati setiap tanggal 23 Juli sejak diresmikan melaui Kepres Nomor 44 Tahun 1984 oleh Presiden Sueharto kala itu.

Febriadi mengimbau agar para orang tua selalu mengasihi anak-anaknya dan juga menjauhkan mereka dari kekerasan fisik dan non fisik.

“Harapan kita agar para orang tua di Ketapang ini semakin dewasa dan menyadari bahwa anak adalah generasi penerus bangsa ini,” ujarnya kepada KalbarOnline kemarin.

Menurut ayah dua orang anak ini, peringatan Hari Anak Nasional merupakan hari yang wajib sebagai momentum bagi kita semua untuk menghargai, mengasihi, dan juga melindungi anak-anak bangsa ini.

“Dimulai dari anak-anak kita sendiri, lalu akan berjalan dengan sendiri ke orang lain, kita ketahui sampai saat ini kekerasan terhadap anak masih terjadi untuk itu kita ingatkan agar semua pihak juga ambil andil dalam penanganannya,” ucapnya.

Politisi Partai Golkar ini berharap agar keterlibatan Pemerintah Daerah (Pemda) Ketapang melalui program yang di usung oleh Kementerian PPPA tersebut bisa berjalan, sehingga dapat menciptakan anak bangsa yang cerdas dan bermartabat.

“Program-program untuk anak-anak bangsa ini harus sejalan dan berjalan dengan baik, jadi daerah wajib menjalankan amanah ini supaya putera dan puteri daerah kita mendapatkan haknya dengan baik,” tutupnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

51 mins ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

2 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

2 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

2 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

20 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

24 hours ago