Categories: Sepak Bola

Hasil Uji Coba Pramusim 2021-2022 Tadi Malam: Manchester United Tunduk di Markas QPR, Barcelona Kalahkan Girona

Hasil Uji Coba Pramusim 2021-2022 Tadi Malam: Manchester United Tunduk di Markas QPR, Barcelona Kalahkan Girona

KalbarOnline, BolaSejumlah tim papan atas eropa mulai menjalani laga pramusim 2021-2022 mereka pada Sabtu (25/7/2021) malam WIB. Ini merupakan bagian dari persiapan menyambut musim kompetisi baru yang akan bergulir beberapa pekan lagi.

Salah satunya raksasa Inggris, Manchester United yang bertandang ke markas Queens Park Rangers.

Namun, pasukan Ole Gunnar Solskjaer gagal membawa pulang hasil positif di lawatan pertama mereka kali ini. Manchester United dipaksa takluk 2-4 oleh Lyndon Dykes dan rekan-rekan.

Setan Merah -julukan Man United- sebenarnya sempat unggul lebih dulu lewat gol cepat Jesse Lingard di menit ketiga. Namun keunggulan tersebut tak bertahan lama. Beberapa menit kemudian Charlie Austin berhasil membawa QPR menyamakan kedudukan di menit ketujuh.

Petaka bagi MU terjadi di paruh kedua pertandingan. Gawang mereka kebobolan tiga gol dalam waktu yang berdekatan. Lyndon Dykes membawa QPR membalikkan kedudukan di menit ke-53. Lima menit berselang, Moses Odubajo ikut mencatatkan namanya di papan skor.

Dykes kembali mencetak gol keduanya di laga kali ini sekaligus membawa QPR semakin menjauh. Sementara dari kubu Manchester United, Anthony Elanga sempat membuka harapan untuk mengejar ketertinggalan di menit ke-73. Sayang, mereka tak mampu berbuat banyak hingga dipaksa menyerah 2-4 di laga uji coba mereka kali ini.

Selain Manchester United, raksasa Spanyol, Barcelona turut menjalani uji coba pramusim melawan tim divisi dua, Girona FC. Bermain di Stadion Johan Cruyf, Minggu (25/7/2021), dini hari WIB, Blaugrana menang meyakinkan dengan skor akhir 3-1.

Rekrutan anyar Barcelona, Memphis Depay ikut menyumbangkan satu gol di laga kali ini. Depay mencetak gol dari titik putih pada menit ke-85. Sementara dua gol Barcelona dilesakkan Gerard Pique (21′) dan Rey Manaj (24′).

Sementara Girona sempat memperkecil kekalahan lewat aksi Samuel Saiz di menit ke-42. Hasil ini jadi modal bagus bagi Barcelona yang akan menghadapi Juventus pada awal Agustus mendatang.

Kedua tim saling berhadapan untuk memperebutkan trofi Goan Gamper yang juga merupakan bagian dari pertandingan pramusim 2021-2022.

Berikut Hasil Uji Coba Pramusim 2021-2022 Semalam:

Queens Park Rangers vs Man United: 4-2

Barcelona vs Girona: 3-1

Juventus vs Cesena: 3-1

Paris Saint-Germain vs Orleans: 1-0

Borrusia Dortmund vs Athletic Bilbao: 0-2

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

18 mins ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

4 hours ago

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

4 hours ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

5 hours ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

6 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

20 hours ago