Categories: HeadlinesPontianak

Kadin Kalbar Koordinasi Dengan Kadin Sarawak Malaysia Atasi Kelangkaan Oksigen

Kadin Kalbar Koordinasi Dengan Kadin Sarawak Malaysia Atasi Kelangkaan Oksigen

KalbarOnline, Pontianak – Menyikapi melonjaknya kasus Covid-19 dan kelangkaan oksigen, Kadin Kalbar berinisiatif untuk meminta bantuan dari Sarawak, Malaysia.

Kadin Kalbar telah berkontak langsung dengan Kadin Sarawak, dan mereka bersedia untuk mensuplai pasokan oksigen ke Kalbar.

“Ini merupakan usaha dari Kadin Kalbar untuk membantu pemerintah propinsi menanggulangi masalah Covid-19 di Kalbar,” kata Ketua Kadin Kalbar Joni Isnaini.

“Langkah ini diambil Kadin karena peritmbangan letak geografis antara Kalbar dan Sarawak yang terhubung langsung daratannya,” tambah Joni.

Untuk tehnis lebih lanjut, Joni menjelaskan tentang proses pengiriman yang akan dilakukan. Rencananya Kadin akan mengirim mobil untuk memindahkan muatan oksigen di landport Tebedu.

“Untuk merealisasikan itu, tentunya Kadin meminta dukungan penuh dari Pemerintah Propinsi Kalbar. Saya berharap Gubernur dapat  berkoordinasi langsung dengan Ketua Menteri Sarawak dan KJRI di Kuching,” tambahnya lagi.

“Selain pemprop, Kadin Kalbar juga berharap dukungan dari instansi terkait seperti Bea Cukai dan Kepolisian,” tutup Joni.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Wabup Ketapang Lepas Siswa Peserta Calon Paskibraka Tingkat Provinsi Kalbar Tahun 2024

KalbarOnline, Ketapang - Wakil Bupati (Wabup) Ketapang, Farhan melepas secara resmi keikutsertaan siswa peserta Calon…

2 mins ago

Pria di Kubu Raya Lakukan Aksi Pencurian di 11 TKP Demi Sabu dan Judi Slot

KalbarOnline, Kubu Raya - Seorang pria berinisial DN (23 tahun), warga Kabupaten Kubu Raya ditangkap…

4 mins ago

Diduga Lakukan Pelecehan ke ART dan Anak Angkat, Oknum Anggota Polres Kayong Utara Dilaporkan

KalbarOnline, Kayong Utara - Seorang oknum polisi di Kayong Utara diduga telah melakukan pelecehan terhadap…

6 mins ago

Kamaruzaman Penuhi Panggilan Pemeriksaan Kejati Kalbar Sebagai Saksi Kasus Dana Hibah Yayasan Mujahidin

KalbarOnline, Pontianak - Syarif Kamaruzaman memenuhi panggilan penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Barat sebagai saksi…

10 mins ago

Warga Resah, Individu Orang Utan Berkeliaran dan Rusak Kebun Warga Sukadana

KalbarOnline, Kayong Utara - Sejumlah warga mengaku resah dengan keberadaan satu individu orang utan yang…

14 mins ago

Sederet Kerajinan Ekraf Kalbar Bakal “Mejeng” di HUT ke-44 Dekranas Tahun Ini, Apa Saja?

KalbarOnline, Pontianak- Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) terus mematangkan kesiapan menghadapi…

3 hours ago