Categories: Ketapang

Polisi Ini Beri Tausyiah Agama ke Tahanan: Pembinaan Kerohanian dan Mental

Polisi Ini Beri Tausyiah Agama ke Tahanan: Pembinaan Kerohanian dan Mental

KalbarOnline, Ketapang – Tidak terkesan waktu dan tempat, Kepala SPKT Polres Ketapang tetap berdakwah. Namun kali ini, Iptu Sri Marjana memberikan tausyiah dengan tema ‘taubat atau mawas diri dalam menjalani kehidupan’ kepada tahanan yang berada di Mapolres Ketapang, Jumat (16/7/2021).

Tak hanya tampil di mimbar khutbah Jumat, acara maulid atau acara keagamaan lainnya, Iptu Sri Marjana juga kerap menberikan ceramah agama kepada tahanan dengan didampingi Kasat Tahti Polres Ketapang. Para tahanan tampak antusias dan senang mendengar tausyiahnya.

“Ini merupakan kegiatan rutin yang ditingkat atau KRYD Polres Ketapang,” katanya, Jumat (16/7/2021).

“Program pembinaan rohani mental teesbut dengan menanamkan ilmu agama ke dalam hati penghuni rumah tahanan (Rutan-Red)  diharapkan akan menjadi renungan bagi tahanan, sehingga sadar akan kesalahan yang telah dilakukan,” imbuhnya.

Dalam kegiatan itu, Iptu Sri Marjana juga mengajak tahanan agar memanfaatkan waktu selama menjalani masa tahanan untuk memperbanyak belajar agama dan memperbaiki diri, sebab menurutnya jika waktu tidak digunakan untuk hal yang bermanfaat maka waktu itu akan tetap berlalu sihingga yang rugi adalah tahanan sendiri.

“Dengan kegiatan yang kami lakukan ini di harapkan memberikan semangat dan motivasi kepada para tahanan agar tetap sabar dan ikhlas serta tidak berputus asa dari rahmat Allah,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

TP PKK Pontianak Gelar Halal Bihalal

KalbarOnline, Pontianak - Masih dalam suasana Idul Fitri, Tim Penggerak (TP) PKK Kota Pontianak menggelar…

8 hours ago

Usul Pekan Budaya LPM Jadi Agenda Tetap

KalbarOnline, Pontianak - Laskar Pemuda Melayu (LPM) Kalimantan Barat (Kalbar) bekerja sama dengan Pemerintah Kota…

8 hours ago

Ani Sofian Lantik Zulkarnain Jadi Pj Sekretaris Daerah Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian melantik Zulkarnain sebagai Pj Sekretaris Daerah…

8 hours ago

Dinkes Pontianak Ungkap Sejumlah Penyakit yang Berpotensi KLB Tahun Ini

KalbarOnline, Pontianak – Upaya pencegahan penyakit terus menjadi prioritas Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak melalui Dinas…

8 hours ago

Jumlah Jemaah Haji Asal Pontianak Terbanyak se-Kalbar, Termuda Berusia 20 tahun, Tertua 86 tahun

KalbarOnline, Pontianak - Jumlah jemaah haji dari Kota Pontianak mendominasi dari kabupaten/kota yang ada di…

9 hours ago

Bupati Ketapang Hadiri Acara Hari Ketiga Peresmian Balai Kepatihan Jaga Pati

KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri acara hari ketiga peresmian Balai Kepatihan Jaga…

11 hours ago