Categories: HeadlinesPontianak

Gubernur Sutarmidji Minta BPBD di Daerah Terdampak Batingsor Segera Tetapkan Status Bencana

Gubernur Sutarmidji Minta BPBD di Daerah Terdampak Batingsor Segera Tetapkan Status Bencana

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji meminta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten/kota yang terdampak bencana banjir, angin puting beliung, dan longsor (Batingsor) untuk segera menetapkan status bencana di masing-masing daerah.

“Saya sudah arahkan. Kalau perlu disuplai pangan, kita suplai. Cadangan pangan kita masih cukup. Kita tergantung BPBD daerah masing-masing,” kata Midji, Kamis, 15 Juli 2021.

Midji mengakui sejauh ini belum ada daerah yang mengajukan bantuan, ataupun menginformasikan Pemerintah Provinsi terkait status bencana di daerah masing-masing. Padahal menurutnya, dengan ditetapkannya status bencana, akan memudahkan pemerintah daerah dalam menanggulangi bencana di masing-masing daerah.

Laporan banjir yang disampaikan BPBD Provinsi Kalbar (Foto: BPBD Kalbar)

“Makanya cepat BPBD daerah tetapkan status bencananya. Sampaikan ke provinsi. Misalkan statusnya darurat, ya tetapkan. Gunakan dana cadangan pangan. Sejauh ini belum ada, tapi kalau ada yang minta kita bantu, kita keluarkan cadangan pangan. Karena apa? Karena mereka belum tetapkan status bencananya,” tutupnya.

Berdasarkan data Batingsor 14 Juli 2021 yang dikeluarkan oleh BPBD Provinsi Kalbar terdapat lima kabupaten di Kalbar yang mengalami bencana. Adapun sebagai berikut:

Page: 1 2 3

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Komunitas Energi Muda Dukung Sugioto Maju Wakil Wali Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Komunitas Energi Muda Pontianak menyatakan dukungannya kepada Sugioto untuk maju mencalonkan diri…

3 hours ago

Pj Gubernur Kalbar Resmikan GOR Terpadu Ayani Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pembangunan Gelanggang Olahraga (GOR) Terpadu Ayani Pontianak yang berlokasi di kawasan Gelora…

8 hours ago

Pemkot Pontianak Salurkan 41 Hewan Kurban, Salat Idul Adha Digelar di Depan Kantor Wali Kota

KalbarOnline, Pontianak – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak menyalurkan sebanyak 41 hewan kurban sapi untuk dibagikan…

10 hours ago

Pj Wako Sebut Persyaratan Lunas PBB di PPDB Sifatnya Edaran, Dilampirkan Saat Siswa Dinyatakan Diterima

KalbarOnline, Pontianak - Terkait pemberlakuan bukti lunas Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sebagai salah satu…

10 hours ago

Kapolsek Pulau Maya Beri Pembinaan Cegah Bullying di SMP Negeri 03 Pulau Karimata Kayong Utara

KalbarOnline, Kayong Utara - Kapolsek Pulau Maya Karimata, IPDA Abu Mansur beserta personel Bhabinkamtibmas  mengunjungi…

10 hours ago

Pemkot Pontianak Larang Penggunaan Kantong Plastik untuk Daging Kurban

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kota Pontianak melarang panitia kurban menggunakan kantong plastik sebagai wadah daging…

10 hours ago