Categories: HeadlinesPontianak

Gubernur Sutarmidji Serahkan Sapi Kurban Bantuan Presiden untuk Kubu Raya

Gubernur Sutarmidji Serahkan Sapi Kurban Bantuan Presiden untuk Kubu Raya

Sebar 34 ekor sapi bantuan Pemerintah Provinsi ke seluruh Kalbar

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji menyerahkan sapi kurban jenis limousin seberat 923 kilogram bantuan Presiden kepada pengurus Masjid Nur Ilahi Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya untuk menyambut pelaksanaan Hari Raya Idul Adha 1442 H/2021 yang jatuh pada tanggal 20 Juli 2021.

“Setiap tahun Presiden menyerahkan hewan kurban. Tahun lalu Kabupaten Mempawah, di Segedong. Tahun ini giliran Kubu Raya, sebelumnya pernah juga di Sambas. Tahun depan lagi nanti mungkin daerah lain. Kita ucapkan terima kasih,” kata Sutarmidji usai menyerahkan sapi kurban di Kantor Gubernur Kalbar, Selasa, 13 Juli 2021.

Pemerintah Provinsi Kalbar, kata Midji, juga menyerahkan bantuan sapi kurban untuk kabupaten/kota se-Kalbar.

“Ada 34 ekor sapi dari seluruh staf di Kantor Gubernur, kita sebar ke seluruh Kalbar. Untuk penerima memang kita berikan ke daerah yang layak dan membutuhkan serta yang mengajukan proposal bantuan hewan kurban,” katanya.

Untuk mencegah terjadinya kerumunan, orang nomor wahid di Bumi Tanjungpura ini mengimbau agar pelaksanaan pemotongan hewan kurban lebih baik dilaksanakan di rumah pemotongan hewan (RPH).

“Kalau ada, lakukan di rumah potong hewan saja. Kalaupun pemotongan dilakukan di Masjid atau di mana, mohon jangan ada kerumunan. Kalau perlu subuh-subuh motongnya. Jadi tak ramai orang,” kata Midji.

Dia pun menyarankan kepada panitia kurban agar penyerahan daging hewan kurban tidak dibagikan di masjid dalam rangka mencegah potensi kerumunan.

“Lebih bagus panitia yang langsung mengantar ke rumah penerima. Jangan suruh orang yang datang. Pahalanya juga besar, kemudian tak terjangkit Covid,” pesannya.

Sementara Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Kalbar Muhammad Munsif menjelaskan bahwa hewan kurban bantuan Presiden tersebut dalam pemilihannya telah melalui tahap penyeleksian serta dinyatakan sehat dan layak.

“Sapi bantuan Presiden ini merupakan hasil kawin inseminasi buatan (IB) sapi jenis Limousin dan saat ini sudah berumur 3 tahun 1 bulan,” kata dia.

Sapi bantuan itu diketahui diternak oleh Luko Wasito (40) warga Rasau Jaya Satu, Kecamatan Rasau Jaya, Kabupaten Kubu Raya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Kunker ke Hulu Gurung, Buka Layanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan melaksanakan kunjungan kerja selama dua hari…

3 hours ago

10 Tahun Reforma Agraria Lampaui Target, Menteri AHY: On the Right Track!

KalbarOnline, Denpasar - Perjalanan reforma agraria telah mencapai 10 tahun. Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala…

3 hours ago

DAK Kabupaten Kapuas Hulu 2024 Rp 89 M

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK)…

5 hours ago

Sekda Kapuas Hulu Hadiri Reforma  Agraria Summit 2024 di Bali

KalbarOnline, Bali - Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, Mohd Zaini menghadiri pertemuan Reforma Agraria Summit…

5 hours ago

Honda ADV 160: Pilihan Motor Petualang Tangguh dengan Mesin 160 cc

KalbarOnline - Honda ADV 160 menjadi pilihan menarik bagi para pecinta skuter di Indonesia. Dikenal…

8 hours ago

Honda PCX160: Motor Mewah dengan Performa Tangguh di Indonesia

KalbarOnline - Honda PCX160 kini hadir di Indonesia dengan pilihan mesin petrol yang menawarkan performa…

8 hours ago