Categories: Nasional

Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja Meninggal Dunia: Sempat Berjuang Melawan Covid

Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja Meninggal Dunia: Sempat Berjuang Melawan Covid

KalbarOnline.com – Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja meninggal dunia. Dia mengembuskan nafas terakhirnya di RS Siloam Kelapa Dua Tanggerang, Minggu, 11 Juli 2021 sekira pukul 21.30 WIB. Kabar duka ini pun dibenarkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Bekasi Sri Enny Mainarti.

Sebelum meninggal, almarhum sempat menjalani perawatan selama sepekan di ruang ICU rumah sakit tersebut akibat terpapar Covid-19.

“Iya betul (Bupati Bekasi meninggal dunia),” kata Sri Enny.

Sebuah pesan berantai yang memberitahukan perihal kematian almarhum juga tersebar di grup-grup WhatsApp.

“Innalillahi wainnailaihi rojiun…Telah meninggal dunia Bupati Bekasi H Eka Supria Atmaja di rumah sakit Siloam Tangerang pukul 21.35. Semoga almarhum diterima segala amal ibadahnya dan diampuni segala dosanya. Aamiin ya rabbal alamiin,” demikian bunyi pesan tersebut.

Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja sebelumnya menjalani perawatan intensif di ruang ICU RS Siloam Kelapa Dua, Tangerang, sejak Minggu 4 Juli 2021. Dia dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi Sri Enny Mainarti mengatakan sebelumnya Eka mengalami demam dan sempat didiagnosa DBD. Namun setelah diperiksa lebih lanjut, dia dinyatakan positif Covid-19.

“Berdasarkan hasil Swab PCR pada Kamis 1 Juli 2021, Bupati Eka dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19,” kata Sri Enny, Senin 5 Juli 2021.

Menurutnya, saat itu kondisi Eka terbilang stabil setelah sempat mengalami penurunan trombosit. Namun dikarenakan memiliki komorbid dan saturasi oksigen yang menurun, Eka pun tetap dirawat di ruang ICU.

“Memang kan ada komorbid, riwayat sakit lamanya itu,” ungkap Sri Enny.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

12 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

13 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

13 hours ago

Kembalikan Berkas Pencalonan, Sutarmidji Harap Nasdem Bisa Seperti di Periode Lalu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Gubernur Kalbar, Sutarmidji melakukan pengembalian berkas sebagai calon Gubernur Kalbar ke…

13 hours ago

Di PEVS 2024, Dirut PLN Paparkan ke Presiden Jokowi Soal Kesiapan Ekosistem Kendaraan Listrik Tanah Air

KalbarOnline, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi booth PT PLN (Persero) dalam…

13 hours ago

Ditanya Peluang Kembali Berpasangan dengan Sutarmidji, Norsan Bantah Abu-abu

KalbarOnline, Pontianak - Mantan Wakil Gubernur Kalbar, Ria Norsan kembali ditanya soal peluangnya kembali berpasangan…

14 hours ago