Categories: HeadlinesSekadau

Bupati Aron Sayangkan Aksi Demo Berujung Anarkis di Kantor Camat Mahap

Bupati Aron Sayangkan Aksi Demo Berujung Anarkis di Kantor Camat Mahap

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Aron sangat menyesalkan terjadinya aksi demo ratusan pekerja Penambang Emas Tanpa Ijin (PETI) yang berujung tindakan anarkis di Kantor Camat Nanga Mahap beberapa hari lalu.

Menyikapi aksi demo pekerja PETI tersebut, Aron meminta agar setiap aksi menyampaikan pendapat dan aspirasi tidak ada larangan karena negara sudah menjamin kebebasan berpendapat. Namun tidak dengan cara anarkis kata Aron.

“Tidak sepantasnya penyampaian pendapat dan keinginan sampai bertindak anarki, karena negara di sana (Mahap) sudah hadir serta fasilitasnya juga ada, perilaku anarkis mengakibatkan kerusakan di beberapa bagian kantor Camat Nanga Mahap sangat tidak pantas terjadi, sangat kita sesalkan,” ungkapnya, di sela peninjauan vaksinasi masal, Minggu (4/7/2021).

Dia berharap tak ada lagi aksi serupa di Nanga Mahap ke depannya. Pemkab Sekadau melalui Asisten II, kata dia, telah berkunjung ke kantor Camat Nanga Mahap untuk memberi motivasi kepada seluruh pegawai kecamatan.

Terkait kerusakan, kata Aron, bila terbukti harus diproses hukum dan hukum harus dihormati prosesnya.

Pasca demo, kepada masyarakat Nanga Mahap Aron meminta supaya kembali ke beraktivitas.

“Masing-masing jalin komunikasi yang baik supaya tidak terjadi misskomunikasi,” pintanya.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, ratusan pekerja PETI melakukan aksi demo berujung anarkis dan mengakibatkan kerusakan pada Kantor Camat Nanga Mahap. Aksi demo dipicu larangan aktivitas PETI di Kecamatan Nanga Mahap dan sekitarnya. (Mus)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

2 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

3 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

3 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

3 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago