Categories: Kapuas Hulu

Sekda Kapuas Hulu Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Massal Covid-19 di Polres

Sekda Kapuas Hulu Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Massal Covid-19 di Polres

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini meninjau pelaksanaan vaksinasi massal di Polres Kapuas Hulu. Vaksinasi yang digelar itu dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-75 yang diselenggarakan oleh Polres Kapuas Hulu yang mengusung tema ‘Transformasi Polri yang presisi mendukung percepatan penanganan covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju’.

Vaksinasi tersebut dilaksanakan sampai tanggal 30 Juni 2021 di Polres Kapuas Hulu dan Polsek terdekat secara gratis untuk masyarakat dengan membawa KTP Asli, membawa alat tulis (Pulpen), menuliskan nomor hp yang aktif dan menggunakan masker.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu, Ketua DPRD Kapuas Hulu dan Forkopimda di lingkungan Kapuas Hulu.

Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Wedy Mahadi mengajak masyarakat untuk berperan aktif menerima vaksin karena vaksin sehat, halal dan aman. Kapolres juga mengucapkan terima kasih kepada Dinas Kesehatan Kapuas Hulu yang telah mendukung kegiatan vaksinasi massal di lingkungan Polres Kapuas Hulu untuk masyarakat.

Sementara Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini berharap masyarakat berperan aktif untuk bersama-sama mensosialisasikan vaksinasi massal lewat media sosial terkait vaksinasi sesuai perintah Pemerintah Pusat hingga tingkat kabupaten.

Sekda juga berharap masyarakat Kapuas Hulu menerima vaksin untuk menjaga imun tubuh dan para Camat diharapkan dapat memberikan sosialisasi terkait vaksinasi massal tidak hanya dilaksanakan di Puskesmas Kecamatan Putussibau Utara dan Selatan, puskesmas di kecamatan lain juga akan melakukan vaksinasi massal.

“Terima Kasih kepada Polres Kapuas Hulu dan Dinas Kesehatan Kapuas Hulu yang telah menyelengarakan vaksinasi massal,” tandasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pria di Pontianak Ditangkap Polisi Usai Rampas Kalung Emas Seorang Wanita

KalbarOnline, Pontianak - Seorang pria berinisial Ib (48 tahun) di Pontianak ditangkap Tim Macan Unit…

12 mins ago

Polres Kubu Raya Ungkap 16 Kasus Kekerasan Anak Selama 2024

KalbarOnline, Kubu Raya - Satreskrim Polres Kubu Raya mengungkapkan selama 2024, terhitung dari Januari hingga…

1 hour ago

Polisi dan BP2MI Gagalkan Pemberangkatan 8 Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

KalbarOnline, Kubu Raya - Polres Kubu Raya dan Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Kalbar…

2 hours ago

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

16 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

17 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

17 hours ago