Categories: Ketapang

Bakti Sosial Serentak, Polres Ketapang Bersama Polsek Jajaran Bagikan 400 Paket Bingkisan ke Warga Semarak HUT ke-75 Bhayangkara

Bakti Sosial Serentak, Polres Ketapang Bersama Polsek Jajaran Bagikan 400 Paket Bingkisan ke Warga Semarak HUT ke-75 Bhayangkara

KalbarOnline, Ketapang – Polres Ketapang bersama polsek jajaran pagi ini menggelar kegiatan Bakti sosial secara serentak dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-75, Jumat (25/6/2021) pagi.

Kapolres Ketapang, AKBP Wuryantono mengatakan, dalam kegiatan Bakti sosisal serentak yang dilakukan oleh Polres Ketapang bersama dengan 16 Polsek jajaran adalah dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-75 yang jatuh pada tanggal 01 Juli mendatang. Sebelum pembagian baksos kegiatan diawali dengan penyerahan paket bingkisan dari Kapolres kepada para kabag dan kasat yang dilanjutkan dengan pemberangkatan rombongan bakti sosial secara serentak. Dalam kegiatan ini Kapolres Ketapang didampingi Wakapolres Ketapang, Kompol Jonathan dan Ketua Bhayangkari cabang Ketapang, Ny. Lidia Wuryantono.

Kegiatan dilanjutkan dengan pembagian paket baksos dengan sasaran, kaum dhuafa, petugas kebersihan, pedagang keliling, buruh, ojek online, anak yatim panti asuhan pondok pesantren serta warga masyarakat kurang mampu.

“400 paket sembako ini akan dibagikan oleh anggota Polres Ketapang dan Polsek jajaran secara serentak hari ini kepada pedagang, buruh, tukang becak, ojek, juru parkir, panti asuhan, pondok pesantren dan masyarakat kurang mampu. Saat melaksanakan kegiatan tetap patuhi protokol kesehatan, jaga jarak dan harus tepat sasaran sesuai ploting yang telah kita tentukan,” ujar Kapolres dalam arahannya.

“Selaku Kapolres Ketapang, saya menyampaikan salam hormat, terima kasih kepada warga masyarakat yang mungkin tidak bertatap muka secara langsung dengan saya dalam kegiatan ini, semoga niat baik kita semua bermanfaat dan berkah serta dapat meringankan beban warga masyarakat yang terdampak langsung dengan pandemi Covid-19,” ucap Kapolres.

Lebih lanjut dikatakan dia bahwa, dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-75 ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Pasalnya dunia khususnya Indonesia dalam kondisi penuh keprihatinan karena pendemi Covid-19.

“Untuk itu, Polri sebagai alat negara yang bertugas memelihara kamtibmas harus senantiasa hadir untuk masyarakat, terlebih dalam masa pandemi seperti sekarang ini,” ujar kapolres.

Menurutnya, bakti sosial serentak yang dilaksanakan ini adalah salah satu wujud nyata kepedulian Polri kepada masyarakat yang terdampak langsung dari pandemi Covid-19. Tak lupa AKBP Wuryantono mengingatkan jajarannya dan masyarakat agar selalu mentaati kebijakan pemerintah tentang protokol kesehatan.

“Rajin mencuci tangan, jaga jarak, selalu menggunakan maker, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas adalah kunci utama dalam mencegah penyeberan sekaligus memutus mata rantai Virus Covid-19,” pungkas Kapolres.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Warga MHS Ketapang Dihebohkan ODGJ Gorok Leher Sendiri Hingga Tewas

KalbarOnline, Ketapang - Warga Desa Sungai Jawi, Kecamatan Matan Hilir Selatan (MHS) dibuat heboh dengan…

1 min ago

Kadiskop UKM Kalbar Turun Langsung Monitoring Tumbuh Kembang Anak Asuh Stunting

KalbarOnline, Pontianak - Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Kalbar, Junaidi bersama Anggota Korps Pegawai Republik…

26 mins ago

Pimpin Upacara Hardiknas, Harisson Serukan Keberlanjutan Program Merdeka Belajar

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan…

35 mins ago

Lutfi Al Mutahar Optimis Jadi Calon yang Diusung PAN di Pilwako Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Lutfi Al Mutahar meyakini kalau dirinyalah yang akan diusung oleh Partai Amanat…

14 hours ago

Pemkab Kapuas Hulu Raih WTP ke 7 dari BPK RI Perwakilan Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari…

14 hours ago

Sinergi Semua Elemen, KPU Kayong Utara Sosialisasi Tahapan Pilkada 2024

KalbarOnline, Kayong Utara - Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar sosialisasi tahapan pemilihan kepala daerah (pilkada)…

14 hours ago