Categories: Kapuas Hulu

Wabup Wahyudi: Masjid Harus Dimakmurkan Dengan Ibadah

Wabup Wahyudi: Masjid Harus Dimakmurkan Dengan Ibadah

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Masjid Nurul Yaqin, Desa Nanga Yen, Kecamatan Hulu Gurung, Kabupaten Kapuas Hulu, Minggu (20/6/2021).

Dalam sambutannya, Wahyu berharap proses pembangunan Masjid tersebut dapat berjalan sesuai harapan masyarakat dan selesai tepat waktu.

“Terpenting adalah bagaimana masjid itu harus dimakmurkan sebagai tempat ibadah yang bermanfaat, untuk meningkatkan keimanan kita kepada Allah,” ujarnya.

Menurut Wabup, dalam membangun masjid tidak hanya mengejar proses pembangunannya saja, tapi bagaimana masjid selalu diisi dengan kegiatan ibadah, diantaranya adalah salat berjamaah, pengajian, dan zikir.

“Sangat penting lagi yaitu agar ada pembentukan TPA untuk melahirkan generasi qurani,” ucapnya.

Wakil Bupati menjelaskan masjid ini sangat strategis bagi masyarakat Desa Nanga Yen, karena tepatnya di tengah-tengah perkampungan Desa Nanga Yen.

“Diharapkan adanya masjid Nurul Yaqin ini bisa melahirkan generasi Islam yang terbaik di Desa Nanga Yen,” tutupnya.

Hadir juga sejumlah pejabat OPD dilingkungan Pemda Kapuas Hulu, Wakil Ketua DPRD Kapuas Hulu dan para tamu undangan lainnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Koalisi Masyarakat Sipil Minta Polda Kalbar Berantas Judi Mesin di Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Koalisi masyarakat sipil Ketapang anti maksiat meminta Polda Kalbar untuk turun tangan…

2 hours ago

Aktivitas Judi Mesin Jackpot Resahkan Warga Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Lokasi diduga tempat perjudian di Kabupaten Ketapang menjamur bak musim penghujan. Saat…

2 hours ago

Pimpin Apel Senin Pagi, Syamsul Islami Sampaikan Beberapa Arahan

KalbarOnline, Ketapang - Plh Sekda yang juga Asisten Sekda bidang Ekbang Pemkab Ketapang, Syamsul Islami…

2 hours ago

Kompak, Bupati Dan Wakil Bupati Hadiri Syukuran Pindah Kantor BKPSDM Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan bersama wakilnya Farhan, kompak menghadiri ramah tamah dan…

2 hours ago

Pj Bupati Romi Wijaya Sampaikan Capaian Nilai MCP Kayong Utara 2023

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Bupati Kayong Utara, Romi Wijaya menyampaikan bahwa pencapaian nilai Monitoring Center…

5 hours ago

Berkedok Cafe, Warga Kedamin Hulu Tolak dan Minta Cabut Izin THM

KalbarOnline, Putussibau - Warga di RT 015/RW 005 Kedamin Hulu, Kelurahan Kedamin Hulu, Kecamatan Putussibau…

5 hours ago