Categories: Sekadau

Satgas Saber Pungli Komitmen Wujudkan Sekadau Bebas Pungli

Satgas Saber Pungli Komitmen Wujudkan Sekadau Bebas Pungli

KalbarOnline, Sekadau – Satgas Saber Pungli Kabupaten Sekadau menggelar rapat koordinasi tentang rencana kerja bertempat di aula pertemuan Inspektorat Kabupaten Sekadau.

Dalam rakor tersebut, beberapa pendapat dikemukakan terkait rencana kegiatan dalam mencegah serta memberantas praktek pungli di Kabupaten Sekadau.

Fokus utama yakni pengawasan pelayanan publik (yanlik) pada kantor, instansi dan pemerintahan melalui peranan satgas yang telah dibentuk.

Memimpin rapat tersebut, Wakapolres Sekadau Kompol M. Aminuddin menyampaikan, kegiatan saber pungli belakangan ini kurang maksimal terkendala oleh pandemi Covid-19.

“Namun demikian, upaya pemberantasan pungli harus kita jalankan melalui pertemuan pada hari ini,” ungkap Wakapolres, Rabu 16 Juni 2021.

Tugas berikutnya dari saber pungli, jelasnya, menciptakan kesadaran masyarakat untuk menolak segala bentuk pungli dengan memenuhi aturan atau prosedur yang berlaku.

Selaku ketua tim saber pungli, Wakapolres mengharapkan peningkatan kerjasama untuk mewujudkan Kabupaten Sekadau sebagai zona bebas dan bersih dari pungli.

Rakor Satgas saber pungli dihadiri Asisten I Pemkab Sekadau, Kasdim 1204 Sekadau / Sanggau, Sekretaris Inspektorat, perwakilan Kabag Hukum dan sejumlah pejabat utama Polres Sekadau.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

3 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

3 hours ago

Dedikasi 39 Tahun, Muefri Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Resmi Purnabakti

KalbarOnline, Pontianak - Setelah mendedikasikan karirnya selama 39 tahun, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Muefri…

3 hours ago

Bangga, Batik Karya Kreasi Sungai Putat Tampil Memukau di Hadapan Jokowi

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Kreasi Sungai Putat (KSP), Syamhudi mengungkapkan rasa bangganya bahwa batik produksinya…

3 hours ago

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

8 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

18 hours ago