Categories: Ketapang

Dandim 1203/Ktp Lakukan Gowes Bersama Prajurit: Manfaatkan Hari Libur

Dandim 1203/Ktp Lakukan Gowes Bersama Prajurit: Manfaatkan Hari Libur

KalbarOnline, Ketapang – Bertajuk menjaga kebugaran dan imunitas tubuh, Dandim 1203/Ktp, Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta, SH, M.Sc., bersama para Perwira Staf, dan anggota Kodim 1203/Ktp melaksanakan Gowes yang diawali dari Makodim 1203/Ktp hingga Desa Sungai Awan Kecamatan Muara Pawan, Minggu  (13/6/2021).

Dandim 1203/Ktp Letkol Kav Suntara Wisnu Budi Hidayanta, S.H., M.Sc, menuturkan, olahraga merupakan pilihan utama yang juga menjadi kebutuhan dan harus dijalankan setiap orang, guna menjaga kesehatan, kebugaran dan imunitas tubuh di masa pandemi covid-19.

“Tentunya dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan dalam pelaksanaannya,” tuturnya.

Dandim juga mengakui bahwa di tengah pandemi covid-19 yang belum berakhir, menjaga imunitas tubuh sangat diperlukan agar daya tahan tubuh, kebal dari serangan virus.

“Nah, kita manfaatkan hari libur dengan berolahraga agar imunitas tubuh ini tetap terjaga,” ujarnya.

“Bersepeda harus dilaksanakan dengan penuh gembira, sehingga imunitas kita akan meningkat dengan demikian kesehatan kita pun akan selalu terjaga di masa pandemi Covid-19,” katanya.

Dandim juga menekankan agar personel selama pelaksanaan kegiatan tetap mengutamakan faktor keamanan.

“Apabila sudah merasa lelah jangan dipaksakan, karena yang tahu kondisi tubuh ya kita sendiri,” pungkasnya. (Pendim 1203)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

1 hour ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

2 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

2 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

2 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

21 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

24 hours ago