Categories: Sekadau

Berikan Rasa Aman, Bripka Aldo Lakukan Monitor Pelayanan Pembayaran PKB

Berikan Rasa Aman, Bripka Aldo Lakukan Monitor Pelayanan Pembayaran PKB

KalbarOnline, Sekadau – Dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di tengah situasi pandemi Covid-19, jajaran Kepolisian terus turun menyampaikan imbauan pencegahan.

Salah satunya saat pelaksanaan pelayanan pembayaran PKB (Pajak Kendaraan Bermotor) di Kecamatan Sekadau Hilir Personil Polsek hadir untuk melakukan monitoring, Rabu (2/6/2021).

Seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Sekadau Hilir Bripka Aldo melakukan monitoring sekaligus pengamanan pembayaran PKB di Pospol Simpang Empat Kayu Lapis.

Bripka Aldo juga menyampaikan pesan Kamtibmas dan protokol kesehatan kepada warga yang membayar PKB guna mencegah penyebaran Covid-19 di Kecamatan Sekadau Hilir Kabupaten Sekadau.

Selain itu dirinya juga berharap dengan adanya pelayanan pembayaran PKB Samsat keliling pedesaan di wilayah Kecamatan Sekadau Hilir dapat mempermudah dan membantu masyarakat dalam tertib membayar pajak kendaraan bermotor.

Adapun pelaksanaan pembayaran PKB berlangsung selama dua hari yakni hari Senin dan Rabu setiap minggu dimulai dari jam 09.00 s/d 11.00 WIB di Pospol Simpang Empat Kayu Lapis Desa Gonis Tekam.

Kegiatan Samsat Keliling itu juga untuk mengurangi kerumunan warga sesuai dengan 5M Protokol Kesehatan serta memudahkan masyarakat dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

6 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

6 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

6 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

7 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

10 hours ago

Dapat Bisikan Gaib, Syarif Muhammad Nekat Terjun dari Jembatan Kapuas, Polisi: Ini Upaya Bunuh Diri

KalbarOnline, Pontianak - Mengaku mendapat bisikan gaib, Syarif Muhammad Ikhsan (39 tahun) nekat terjun ke…

14 hours ago