Categories: Ketapang

Babinsa Kodim 1203/Ktp Hadiri Sertijab Kades Binaanya: Tingkatkan Sinergitas Dengan Mitra Kerja

Babinsa Kodim 1203/Ktp Hadiri Sertijab Kades Binaanya: Tingkatkan Sinergitas Dengan Mitra Kerja

KalbarOnline, Ketapang – Babinsa Paoh Concong, Serda Ipansius mewakili Danramil 1203-04/Simpang Hulu menghadiri undangan dalam rangka pelaksanaan serah terima jabatan Kepala Desa Paoh Concong yang dilaksanakan dikantor Desa Paoh Concong, Kecamatan Simpang Hulu, Kabupaten Ketapang. Kamis (27/5/2021).

Acara serah terima tersebut juga turut dihadiri oleh Camat Simpang Hulu, Ketua BPD, Pj Kades lama dan Kades Definitif Paoh Concong, Para Kadus, perangkat Desa serta tamu para undangan.

Dalam kegiatan itu dilaksanakan penyerahan tugas dan tanggung jawab dari Penjabat Kepala Desa sementara kepada Kepala Desa Definitif hasil pemilihan Kepala Desa antar waktu (PAW).

Dalam kesempatan tersebut Camat Simpang Hulu, Vensensius mengatakan kalau serah terima jabatan sebagai kepala desa ini sangat penting untuk melanjutkan program kerja dan penyelenggaraan pemerintah desa dalam melayani masyarakat.

Usai acara serah terima jabatan, Babinsa Paoh Concong Serda Ipansius, mengucapkan terima kasih kepada Kades yang lama atas kerja samanya selama menjabat.

“Kepada pejabat Kades yang baru kami ucapkan selamat bertugas semoga dapat melanjutkan program yang belum selesai serta meningkatkan kerja sama yang selama ini terjalin dengan baik,” ucapnya. (Adi LC /Pendim 1203)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Mulai 1 Juli 2024, Lapangan Sepak Bola Keboen Sajoek Akan Direnovasi

KalbarOnline.com – Angin segar sekaligus kabar baik bagi warga Kota Pontianak khususnya para pencinta sepak…

3 hours ago

Pilkada 2024, Ani Sofian Minta Panwaslu Jalankan Tugas dengan Profesional dan Adil

KalbarOnline.com – Sebanyak 29 anggota Panwaslu Kelurahan se-Kota Pontianak dilantik oleh Ketua Bawaslu Kota Pontianak…

4 hours ago

Sambut 637 JCH Pontianak Sebelum Bertolak ke Tanah Suci, Zulkarnain Ingatkan Jaga Semua Perlengkapan

KalbarOnline.com – Sebanyak 637 Jemaah Calon Haji (JCH) dari Kota Pontianak diberangkatkan menuju Bandara Hang…

4 hours ago

Ani Sofian Tekankan Pentingnya Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila di Kalangan Gen-Z

KalbarOnline.com – Tanggal 1 Juni setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila. Untuk memperingati hari…

4 hours ago

Polres Kapuas Hulu Gelar Pelatihan Profesionalisme Fungsi Intelkam Bagi Personel

KalbarOnline, Putussibau - Kapolres Kapuas Hulu, AKBP Hendrawan membuka pelatihan profesionalisme personel Intelkam Polres Kapuas…

22 hours ago

Suami di Kubu Raya Pergoki Istrinya Diduga Selingkuh dengan Seorang Tokoh Agama

KalbarOnline.com – Beredar di media sosial sebuah video seorang suami di Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten…

1 day ago