Categories: HeadlinesSekadau

Bupati Sekadau Sidak ke Sejumlah OPD di Hari Pertama Masuk Kerja Pasca Libur Lebaran

Bupati Sekadau Sidak ke Sejumlah OPD di Hari Pertama Masuk Kerja Pasca Libur Lebaran

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Aron melakukan inspeksi mendadak ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di hari pertama masuk kerja pasca cuti bersama dan libur Idul Fitri 1442 Hijriah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau, Senin (17/5/2021).

Dalam sidak tersebut, Bupati didampingi Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kabupaten Sekadau, Asisten Administrasi Umum Setda Kabupaten Sekadau, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Sekadau dan Inspektur Pembantu Wilayah I Inspektorat Kabupaten Sekadau.

Adapun sasaran sidak Bupati antara lain Sekretariat Daerah Kabupaten Sekadau, Dinas Kesehatan, dan Disdukcapil, Disperindagkop, BPRPD dan Kantor PTSP.

Kepada wartawan, Aron mengucap syukur, sebab hampir semua ASN sudah masuk seperti biasa, hanya ada beberapa orang saja yang belum masuk, namun secara keseluruhan menurutnya sudah sangat baik.

“Bagi pegawai yang tidak masuk hari ini kita akan minta surat keterangan dari yang bersangkutan, apa kendala dan alasan sehingga belum bisa masuk kerja. Jika dia tidak memiliki alasan yang kuat akan kita beri sanksi sesuai aturan yang berlaku,” tegas Aron.

Saat ditanya mengenai ASN di lingkungan Pemkab Sekadau yang melakukan mudik lebaran, ditegaskan Aron, sejauh pemantauannya saat ini belum ditemukan ASN Sekadau yang melakukan itu.

“Dari hasil monitor kita di lapangan tidak ada ASN Pemerintah Kabupaten Sekadau yang mudik lebaran. Mereka patuh dengan imbauan Pemerintah,” pungkas Bupati. (Mus)

adminkalbaronline

Leave a Comment
Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tak Perlu Campur Urusan Paslon Lain, Relawan: Midji-Norsan Siap Tarung Gagasan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal calon Gubernur Kalbar petahana, Sutarmidji irit bicara saat dimintai tanggapan terkait…

2 hours ago

Apa Kabar Kapuas Raya? Midji-Norsan Anggap Janji yang Terucap, Wajib Diperjuangkan

KalbarOnline, Pontianak - Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalbar 2024, Sutarmidji dan Ria…

2 hours ago

Midji-Norsan Sepakat Maju Sepaket di Pilgub Kalbar 2024

KalbarOnline, Pontianak - Perdebatan elitis mengenai keretakan hubungan Sutarmidji dan Ria Norsan terjawab tuntas, pada…

3 hours ago

Komeng Tewas Tersengat Listrik di Ruang Gardu PLN Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pria bernama Hendrik alias Komeng (51 tahun) ditemukan tewas di dalam ruang…

4 hours ago

Disperpusip Pontianak Rayakan Hari Buku Nasional dengan Lomba Bercerita Tingkat Sekolah Dasar

KalbarOnline, Pontianak – Sebanyak 40 peserta dari Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah se-Kota Pontianak meramaikan lomba bercerita…

8 hours ago

Viral! Video Perempuan Dipukuli Bertubi-tubi oleh Rekan Kerja, Kejadian Diduga di Sentap Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah video viral di media sosial Instagram,  yang menunjukkan seorang perempuan muda…

8 hours ago