Categories: Kapuas Hulu

Alfamart di Putussibau Mulai Beroperasi Warga pun Antusias

Alfamart di Putussibau Mulai Beroperasi Warga pun Antusias

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kehadiran Alfamart minimarket modern resmi beroperasi di Kabupaten Kapuas Hulu, Jumat (7/5/2021).

Beroperasinya Alfamart pun disambut antusias warga setempat. Tampak dari pantauan KalbarOnline, banyak warga (konsumen) setempat yang antusias untuk berbelanja kebutuhan rumah tangga lebih lagi saat ini masih dalam suasana ramadhan dan menjelang idul Fitri ini.

Beberapa warga yang ditemui KalbarOnline di lokasi Alfamart Jalan Rahadi Usman Putussibau mengutarakan, sangat senang dan menyambut baik sekali kehadiran Alfamart di Putussibau.

“Hadirnya Alfamart ini menunjukan kota Putussibau sudah maju dan tentu ada geliat serta persaingan perekonomian yang kompetitif  serta membuka lapangan pekerjaan untuk warga masyarakat yang nantinya bisa bekerja di Alfamart,” kata Bayu Tahir, seorang warga setempat.

“Alfamart bisa memberikan harga diskon dan Bazaar murah bagi masyarakat dan juga bisa bergerak di bidang sosial serta menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Kapuas Hulu,” tutur Bayu.

Sementara Andi Zakaria mengatakan, hadirnya Alfamart di Putussibau memberikan nilai positif dan kemajuan untuk daerah ini.

“Di samping menjual bahan bahan sembako yang harganya pun bisa terjangkau oleh masyarakat dan ada pula diskon maupun Bazaar, Alfamart ini juga peduli dengan kegiatan sosial,” ungkapnya. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Menikmati Keindahan Alam di Bukit Biang, Wisata Tersembunyi di Sanggau

KalbarOnline, Sanggau - Bukit Biang adalah salah satu destinasi wisata alam yang terletak di Desa…

5 hours ago

Keindahan Alam dan Kekayaan Budaya di Bukit Bengkawang, Surga Tersembunyi di Kalbar

KalbarOnline, Bengkayang - Bukit Bengkawang, sebuah destinasi wisata yang terletak di Kecamatan Jangkang, Kabupaten Bengkayang,…

5 hours ago

Menemukan Keindahan Alam di Bukit Bakmunt: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat dikenal sebagai tempat yang kaya akan keindahan alamnya. Salah satu…

5 hours ago

Menikmati Keindahan Malam di Jembatan Gantung Sekayam: Destinasi Wisata Tersembunyi di Tanjung Sekayam

KalbarOnline, Sanggau - Tanjung Sekayam, sebuah wilayah yang tersembunyi di Kecamatan Kapuas, Kalimantan Barat, menyimpan…

5 hours ago

Menjelajahi Keindahan Tersembunyi Air Terjun Kujato di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Jika Anda mencari destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang masih alami…

5 hours ago

Air Terjun Riam Asam Telogah: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat tidak hanya terkenal dengan hutan hujannya yang lebat dan kekayaan…

5 hours ago