Categories: Kapuas Hulu

Alfamart di Putussibau Mulai Beroperasi Warga pun Antusias

Alfamart di Putussibau Mulai Beroperasi Warga pun Antusias

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Kehadiran Alfamart minimarket modern resmi beroperasi di Kabupaten Kapuas Hulu, Jumat (7/5/2021).

Beroperasinya Alfamart pun disambut antusias warga setempat. Tampak dari pantauan KalbarOnline, banyak warga (konsumen) setempat yang antusias untuk berbelanja kebutuhan rumah tangga lebih lagi saat ini masih dalam suasana ramadhan dan menjelang idul Fitri ini.

Beberapa warga yang ditemui KalbarOnline di lokasi Alfamart Jalan Rahadi Usman Putussibau mengutarakan, sangat senang dan menyambut baik sekali kehadiran Alfamart di Putussibau.

“Hadirnya Alfamart ini menunjukan kota Putussibau sudah maju dan tentu ada geliat serta persaingan perekonomian yang kompetitif  serta membuka lapangan pekerjaan untuk warga masyarakat yang nantinya bisa bekerja di Alfamart,” kata Bayu Tahir, seorang warga setempat.

“Alfamart bisa memberikan harga diskon dan Bazaar murah bagi masyarakat dan juga bisa bergerak di bidang sosial serta menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Kapuas Hulu,” tutur Bayu.

Sementara Andi Zakaria mengatakan, hadirnya Alfamart di Putussibau memberikan nilai positif dan kemajuan untuk daerah ini.

“Di samping menjual bahan bahan sembako yang harganya pun bisa terjangkau oleh masyarakat dan ada pula diskon maupun Bazaar, Alfamart ini juga peduli dengan kegiatan sosial,” ungkapnya. (Ishaq)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Pelaku Curanmor Depan Pangkas Rambut Pontianak Utara Ditangkap Polisi

KalbarOnline, Pontianak - Satu pelaku pencurian sepeda motor di depan pangkas rambut Jalan Gusti Situt…

17 hours ago

Sujiwo Kembalikan Berkas Pendaftaran Bacabup Kubu Raya ke PDI Perjuangan

KalbarOnline, Kubu Raya - Wakil Bupati Kubu Raya periode 2019 - 2024, Sujiwo secara resmi…

17 hours ago

KalbarOnline.com bersama Puluhan Pemred se Indonesia Teken Deklarasi ICEC

KalbarOnline, Palembang - Hari Pers Internasional atau World Press Freedom Day yang jatuh setiap tgl…

17 hours ago

Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat Ringkus Pencuri Sepeda Motor

KalbarOnline, Pontianak - Unit Reskrim Polsek Pontianak Barat mengamankan seorang laki-laki bernama Roby (25 tahun)…

19 hours ago

Nasdem Apresiasi dan Dukung Fachri Maju Calon Bupati Kubu Raya

KalbarOnline, Pontianak - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kalimantan Barat (Kalbar),…

1 day ago

Hardiknas Jadi Momentum Siapkan Generasi Emas

KalbarOnline, Pontianak - Berbagai kegiatan dihelat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat dalam rangka…

1 day ago