Categories: Ketapang

ASN di DPRD Dapat Kenaikan Pangkat, Sekwan: Tingkatkan Prestasi Kerja dan Pengabdian

ASN di DPRD Dapat Kenaikan Pangkat, Sekwan: Tingkatkan Prestasi Kerja dan Pengabdian

KalbarOnline, Ketapang – Tujuh orang Apartur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Sekretariat DPRD Kabupatn Ketapang mendapatkan Keputusan Kenaikan Pangkat Periode April 2021. Keputusan tersebut disampaikan dan diserahkan Sekretaris DPRD Kabupaten Ketapang, Drs Maryadi Asmuie, Kamis (6/5/2021).

PNS yang menerima SK kenaikan pangkat sebanyak tujuh (7) orang, dari Golongan III/c ke III/d tiga (3) orang, III/a ke III/b satu (1) orang, II/c ke II/d satu (1) orang, II/b ke II/c dua (2) orang.

Sekretaris DPRD Kabupaten Ketapang, Drs Maryadi Asmuie mengatakan kalau PNS yang mendapatkan keputusan kenaikan pangkat diharapkan bekerja lebih baik lagi dan meningkatkan kinerja dalam melaksanakan tugas tugas negara. Menurutnya, kenaikan pangkat adalah penghargaan yang diberikan atas prestasi dan pengabdian ASN terhadap negara.

“Selain itu penghargaan ini menjadi dorongan kepada seluruh pegawai untuk lebih meningkatkan prestasi kerja dan pengabdiannya,” ucapnya.

Dia berharap, kepada setiap PNS agar memiliki nilai lebih dalam bekerja, melakukan sumbangsih positif dan konstruktif, unggul dan andal, sehingga hasilnya dapat dinikmati oleh masyarakat luas.

“Terkhusus pegawai di lingkungan Sekretariat DPRD Ketapang, tugas kita adalah pelayanan terhadap dewan, sehingga peran itu harus dimaksimalkan sebagai bentuk profesionalitas kita sebagai ASN,” tandasnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Sebut Koreksi dan Catatan Anggota Dewan Penting Jadi Acuan Pembangunan ke Depan

KalbarOnline, Putussibau - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kapuas Hulu menggelar rapat paripurna dengan agenda…

1 hour ago

Nikmati Alam Terbuka Sambil Melihat Pameran Lukisan di Galeri Hutan Kota Kalbar

KalbarOnline, Pontianak - Memperingati bulan menggambar nasional, Komunitas Perupa Kalbar (Kompak) menggelar pameran lukisan bertajuk…

2 hours ago

Nama Bank Kalbar Kembali Getarkan Kancah Nasional Lewat Event Top CSR Awards 2024

KalbarOnline, Pontianak - Kawasan Mega Kuningan Jakarta menjadi saksi kembali bergemanya nama Bank Kalbar di…

8 hours ago

Walhi Kalbar Pertanyakan Kehadiran Negara Soal Perusakan Lahan Gambut

KalbarOnline, Pontianak - Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Kalimantan Barat secara tersirat mempertanyakan kehadiran negara dalam…

9 hours ago

Kapal Ikan BAU Terbakar di Muara Pemangkat

KalbarOnline, Sambas - Sebuah kapal ikan, Bintang Agrindo Utama (BAU) GT 98, terbakar di Muara…

9 hours ago

PWI Kalbar Dukung Komitmen Pelaksanaan PPDB Tahun 2024

KalbarOnline, Pontianak - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Kalbar ikut berpartisipasi dalam penandatanganan komitmen bersama…

12 hours ago