Categories: Ketapang

Gading Mas Group Bersama Polsek Muara Pawan Salurkan 400 Paket Sembako

Gading Mas Group Bersama Polsek Muara Pawan Salurkan 400 Paket Sembako

KalbarOnline, Ketapang – Gading Mas Group bekerjasama dengan Kepolisian Sektor (Polsek) Muara Pawan menyelenggarakan bakti sosial (Baksos) di Kecamatan Muara Pawan, Rabu (5/5/2021).

Kegiatan baksos tersebut berupa pemberian bantuan paket sembako gratis kepada ratusan kepala keluarga di wilayah tersebut.

“Ada 400 paket sembako kita salurkan untuk masyarakat di Kecamatan Muara Pawan,” ungkap Riza perwakilan Gading Mas Group kepada usai kegiatan.

Dalam tiap paket sembako tersebut berisikan beras sebanyak 5 kilogram, susu 2 kaleng, minyak goreng 2 liter dan gula pasir 2 kilogram. Paket sembako diberikan kepada masyarakat yang kurang mampu atau fakir miskin.

“Kegiatan Baksos merupakan bagian dari program CSR (corporate social responsibility -red) kita yang rutin dilaksanakan setiap tahun. Penyaluran paket sembako ini hingga menjelang Hari Raya Idul Fitri mendatang,” ungkapnya.

Penyaluran ratusan paket sembako tersebut selain dikawal oleh pihak Polsek Muara Pawan juga turut dibantu oleh pihak Pemerintah Desa setempat.

“Paket sembako ini kita bagikan di Desa Sungai Awan Kiri dan Sungai Awan Kanan. Kemudian besok (Kamis, 6/5) ke Desa Tempurukan dan Desa Sukamaju,” ujarnya.

Ia berharap dengan adanya bantuan paket sembako yang disalurkan dapat bermanfaat dan meringankan beban kebutuhan bagi masyarakat setempat.

“Bantuan pada tahun ini mungkin tidak banyak. Semoga tahun-tahun mendatang kita tetap bisa laksanakan terus dengan jumlah paket lebih banyak,” harapnya.

Sementara itu, Pj Kades Sungai Awan Kanan, Kecamatan Muara Kawan,  Sanwani  berterimakasih kepada Gading Mas Group. Lantaran telah menyalurkan bantuan ratusan paket sembako kepada masyarakat termasuk waega di desanya.

“Tentu bantuan ini bermanfaat untuk masyarakat yang berhak menerimanya. Semoga ke depan Gading Mas Group bisa terus menyalurkan bantuan kepada masyarakat,” ucapnya. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: Ketapang

Recent Posts

Ani Sofian Tegaskan Dirinya Tak Miliki Akun Facebook, Warga Diminta Waspada Penipuan

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak…

19 hours ago

PSSI Pontianak Kenalkan Sepak Bola Putri di Popda Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Kepengurusan Asosiasi PSSI Kota Pontianak mencoba mengenalkan olahraga sepak bola kepada pelajar…

19 hours ago

BKKBN Launching Sekolah Lansia di Kalbar, Pintauli: Lansia Mesti Berkualitas

KalbarOnline, Pontianak - Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Barat meluncurkan Sekolah Lansia Tahun 2024 di 14…

19 hours ago

Warga Sungai Duri Ditemukan Tewas Usai Dua Hari Pencarian

KalbarOnline, Bengkayang - Seorang pria bernama Lay Nam Ng (58 tahun), warga Dusun Cahaya Selatan,…

2 days ago

Ani Sofian Apresiasi Bank Kalbar Dukung Pembangunan di Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)…

2 days ago

Cari Duit Untuk Judi Online, Pasangan Sejoli Ini Malah Mencuri di Swalayan

KalbarOnline, Kubu Raya - Demi mendapatkan uang untuk bermain judi online, pasangan siri di Pontianak…

2 days ago