Categories: HeadlinesSekadau

Bupati Aron Serahkan Bantuan untuk Masjid Assalihin Nanga Koman yang Terbakar

Bupati Aron Serahkan Bantuan untuk Masjid Assalihin Nanga Koman yang Terbakar

KalbarOnline, Sekadau – Bupati Sekadau, Aron menyerahkan bantuan kepada pengurus Masjid Assalihin, Dusun Koman I, Desa Nanga Koman, Kecamatan Nanga Taman yang mengalami musibah kebakaran beberapa waktu lalu.

Kedatangan orang nomor satu di Bumi Lawang Kuari ini disambut oleh Kepala Desa, tokoh masyarakat dan pengurus Masjid setempat.

Dalam arahannya Bupati Aron berharap agar bantuan yang diberikan bisa bermanfaat bagi warga Koman yang rumah ibadahnya terbakar beberapa waktu lalu.

“Gunakan sebaik-baiknya, jangan dilihat nilainya, tetapi bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian Pemkab Sekadau terhadap sarana ibadah semua umat bergama,” kata Aron usai penyerahan bantuan, Sabtu (1/5/2021) di Nanga Taman.

Menurut Aron, Pemkab Sekadau tetap membantu rumah ibadah agama apapun jika mengalami musibah, karna itu merupakan kewajiban pemerintah.

“Pemerintah tetap memperhatikan sarana ibadah semua umat agama di kabupaten Sekadau,” kata Bupati.

Bantuan tersebut langsung diserahkan kepada pengurus Masjid Assalihin.

Hadir pada acara penyerahan bantuan tersebut, Wakil Ketua DPRD Sekadau, Handi dan sejumlah pihak terkait lainnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

53 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

56 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

1 hour ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago