Categories: Pontianak

TP PKK Kota Pontianak Salurkan Bantuan ke Dhuafa

TP PKK Kota Pontianak Salurkan Bantuan ke Dhuafa

KalbarOnline, Pontianak – Kesulitan ekonomi di masa pandemi Covid-19 sangat berdampak ke masyarakat terutama kaum dhuafa, untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, mereka harus bekerja lebih keras agar ekonomi keluarga tercukupi.

Atas dasar ini, Tim Penggerak PKK Kota Pontianak melalui program kerja PKK Pokja satu tahun anggaran 2021 kemudian menyalurkan bantuan sebesar 250 ribu rupiah untuk masing-masing penerima.

Bantuan itu akan dibagikan secara bertahap di enam kecamatan se-kota Pontianak, Dari 300 Bantuan, Hari ini, Senin (26/4/2021) telah diserahkan kepada 120 penerima di Kecamatan Pontianak Timur dan Kecamatan Pontianak Utara.

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Pontianak, Yanieta Arbiastutie menuturkan bahwa bantuan ini rutin diberikan oleh TP PKK Kota Pontianak setiap tahunnya.

“Bantuan Ini sebagai bentuk kepedulian kami kepada kaum dhuafa di bulan Ramadhan, terlebih lagi saat ini masih pandemi Covid-19, tentu kebutuhan hidup akan semakin berat” kata Yanieta di aula kecamatan Pontianak Utara.

Bantuan itu kemudian diserahkan satu-persatu kepada penerima, yang telah disusun per Kelurahan. Selain menyerahkan bantuan, Ketua TP PKK Kota Pontianak juga mengingatkan agar para lansia yang belum menerima vaksin agar segera di data oleh kecamatan dan kelurahan.

“Pak Camat, tolong supaya lansia yang hadir disini kalau belum divaksin untuk dicatat namanya agar divaksin karena target kuota vaksinasi untuk lansia belum terpenuhi, ” ujarnya.

Camat Pontianak Utara, Affan mengatakan bahwa penerima bantuan yang hadir betul-betul diseleksi dan ditentukan oleh kelurahan agar sesuai dengan klasifikasi dhuafa yang memang berhak mendapatkan bantuan.

Dia berharap, bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan secara maksimal untuk memenuhi kebutuhan Ramadhan.

“Gunakan bantuan ini sebaik mungkin untuk memenuhi kebutuhan yang paling utama,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Air Terjun Riam Macan: Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat yang Sarat Makna Religi

KalbarOnline, Bengkayang - Kalimantan Barat tidak hanya kaya akan keanekaragaman budaya dan suku, tetapi juga…

4 hours ago

Kilas Balik Sejarah Putussibau Tahun 1895, Pernah Dipimpin Controleur LC Westenenk

KalbarOnline, Putussibau - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bertindak sebagai inspektur upacara pada peringatan HUT…

15 hours ago

Staf Ahli Bupati Ketapang Bacakan Pembukaan UUD 45 pada Peringatan Hari Lahir Pancasila 2024

KalbarOnline, Ketapang - Menggunakan pakaian adat nusantara, Staf Ahli Bupati bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik…

15 hours ago

Wakili Bupati Ketapang, Dharma Buka Penilaian dan Lomba Kelurahan se-Kalbar di Desa Istana

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Dharma…

15 hours ago

Atlet PPLP Kalbar Katyea E Safitri Jadi Pembawa Bendera Merah Putih di Opening Ceremony ASG 2024

KalbarOnline, Vietnam - Berkekuatan 50 personel, kontingen Indonesia beratribut kemeja batik biru yang dikombinasikan dengan…

15 hours ago

Menelusuri Keindahan Air Terjun Saka Dua di Sanggau Kalimantan Barat

KalbarOnline, Sanggau - Kalimantan Barat terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau. Salah satu destinasi yang…

19 hours ago