Categories: HeadlinesPontianak

Innalillahi, Ibunda Gubernur Sutarmidji Meninggal Dunia

Innalillahi, Ibunda Gubernur Sutarmidji Meninggal Dunia

KalbarOnline, Pontianak – Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, kabar duka menyelimuti keluarga besar Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji dan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Mulyadi. Ibundanya tercinta, Hj. Djaeda binti Said Lajim meninggal dunia di usianya yang ke-85 tahun, Sabtu (17/4/2021).

Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji atas nama keluarga meminta maaf sebesar-besarnya jika semasa hidup ada perbuatan sang ibunda yang tidak berkenan. Midji juga mengucapkan terimakasih atas doa yang disampaikan semua pihak atas almarhumah ibundanya.

Gubernur Kalbar, Sutarmidji menaburkan bunga ke pusara Ibundanya Hj. Djaedah binti Said Lajim saat prosesi pemakaman sang Ibunda (Foto: Ist)

“Kami atas nama keluarga meminta maaf yang sebesar-besarnya jika dalam sehari-hari almarhumah ada yang tidak berkenan,” ucap Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji saat pemakaman Ibunda pada Sabtu (17/4/2021).

Menurutnya sang ibunda menderita penyakit struk dan asma.

“Kita tahu bagaimana perjuangan beliau (ibunda) untuk anak-anaknya semasa hidup,” pungkasnya.

Menurut Midji, sang Ibunda adalah sosok yang selalu menyemangatinya dalam meniti dan melakoni karier. Sekaligus sebagai penghilang rasa lelah dan penat.

Sang ibu pula, yang menurut dia, berperan besar dalam membentuk karakternya. Sosok yang ikhlas dan selalu memberikan ketenangan ketika sedang gundah. Ibunda di matanya, merupakan sosok segalanya.

Diketahui, Hj. Djaedah dimakamkan di TPU Gang Merak, Kelurahan Mariana, Kota Pontianak, Sabtu sore tadi. Almarhumah dimakamkan bersebelahan dengan makam almarhum suaminya, H.M Tahir Bin Abu Bakar yang wafat lebih dulu pada 2017 lalu.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Leave a Comment
Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Sekda Alexander Apresiasi Capaian WTP ke-10 Pemkab Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Sekda Ketapang, Alexander Wilyo memberikan apresiasi atas penerimaan opini Wajar Tanpa Pengecualian…

27 mins ago

Sempat Diguyur Hujan, Sekda Ketapang Tutup Resmi Pekan Gawai Dayak ke-IV Kecamatan Nanga Tayap

KalbarOnline, Ketapang - Sempat diguyur hujan, Sekda Ketapang, Alexander Wilyo yang juga selaku Patih Jaga…

30 mins ago

Sukses Menambah Pelanggan, Kunci Membaiknya Kinerja PLN 2023, Terbanyak dari Golongan Rumah Tangga

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) sukses mencatatkan penambahan pelanggan sebanyak 3,5 juta menjadi total…

38 mins ago

Sekda Mohd Zaini Buka FGD Penyusunan Dokumen Rencana RPPLH Tahun 2024

KalbarOnline, Putussibau - Sekretaris Daerah Kapuas Hulu, Mohd Zaini membuka FGD Penyusunan Dokumen Rencana Perlindungan…

2 hours ago

Kantor BKD Kayong Utara Terbakar

KalbarOnline, Kayong Utara - Akibat korsleting listrik, Kantor Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kayong Utara…

5 hours ago

Sopir Bus Damri Meninggal dalam Perjalanan dari Pontianak ke Pangkalanbun

KalbarOnline, Pontianak - Seorang sopir bus Damri meninggal dunia dalam perjalanan dari Pontianak menuju Pangkalanbun,…

5 hours ago